Siedoo.com -
Nasional

SBMPTN, Ini Tata Tertibnya, Disimak

Siedoo, SEBANYAK 860.001 peserta siap mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) pada 8 Mei 2018. SBMPTN 2018 merupakan seleksi berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) atau Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Atau juga kombinasi hasil ujian tulis dan ujian keterampilan calon mahasiswa, yang dilakukan secara bersama di bawah koordinasi Panitia Pusat.

Pelaksanaan SBMPTN 2018 terdiri atas Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang dapat diikuti siswa lulusan tahun 2016, 2017, dan 2018 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK) dan sederajat, serta lulusan Paket C tahun 2016, 2017, dan 2018.

Menurut website resmi SBMPTN 2018, tata tertib bagi peserta SBMPTN 2018 berbeda-beda. Antara pelaksanaan SBMPTN dengan sistem UTBC, UTBK Desktop, dan UTBK Android. Tata tertib tersebut meliputi kegiatan sebelum, selama, dan setelah ujian berlangsung.

Untuk UTBC sendiri, tata tertib pelaksanaan dibagi dalam tiga bagian. Yaitu, sebelum ujian dimulai, selama ujian berlangsung, dan setelah ujian selesai, dengan rincian sebagai berikut.

  1. Sebelum Ujian dimulai
    1. Peserta ujian harus sudah mengetahui RUANG UJIAN dan LOKASI UJIAN sehari sebelum ujian berlangsung.
    2. Peserta harus membawa:
      1. Kartu Tanda Peserta Ujian.
      2. Fotocopy Ijazah SMA/SMK/MA atau yang sederajat dan sudah dilegalisasi. Lulusan Tahun 2018 sekurang-kurangnya telah membawa Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan Pasfoto berwarna terbaru yang bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah.
      3. Pensil Hitam 2B secukupnya.
      4. Rautan Pensil.
      5. Karet Penghapus yang Bersih dan Lunak.
      6. Ballpoint Hitam.
    3. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt)
    4. Peserta harus bersepatu
    5. Peserta harus datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai. Keterlambatan dengan alasan apapun lebih dari 30 menit sejak waktu tes dimulai, Peserta TIDAK DIPERBOLEHKAN mengikuti ujian.
    6. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian.
    7. Peserta tidak diperbolehkan membawa daftar logaritma, segala jenis kalkulator, kertas, buku maupun catatan lain, alat komunikasi seperti telepon seluler, jam digital dan sebagainya. (barang-barang tersebut harus dimasukkan ke dalam tas dan diletakkan di depan kelas dan dalam kondisi off).
    8. Peserta harus duduk di tempat yang sudah diberi nomor ujian, tidak diperbolehkan menempati tempat duduk lain.
    9. Peserta meletakkan Kartu Tanda Peserta Ujian dengan foto menghadap ke atas.
    10. Peserta yang kehilangan Kartu Tanda Peserta Ujian harus segera melaporkan diri kepada Pengawas Ujian
  2. Selama Ujian Berlangsung
    1. Peserta tidak diperbolehkan membuka naskah soal ujian (NSU) sebelum diberi tanda oleh Pengawas Ujian.
    2. Setelah tanda ujian dimulai, pertama peserta harus memeriksa lembar naskah ujian dengan seksama untuk melihat kelengkapan lembar NSU. Apabila ditemukan lembar naskah yang tidak lengkap segera minta diganti dengan NSU yang baru.
    3. Peserta harus memeriksa kondisi Lembar Jawaban Ujian (LJU).
    4. Peserta mengisi Lembar Jawaban Ujian dengan pensil 2B.
    5. Selama ujian berlangsung, peserta DILARANG:
      1. Menanyakan jawaban soal kepada siapa pun.
      2. Bekerjasama atau berkomunikasi (berbicara) dengan peserta lain.
      3. Memberi dan atau menerima bantuan dalam menjawab soal ujian.
      4. Memperlihatkan pekerjaan/jawaban sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan/ jawaban peserta lain.
      5. Saling meminjam alat tulis.
      6. Meninggalkan ruang ujian selama ujian berlangsung, kecuali seizin pengawas ujian.
      7. Menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
    6. Apabila peserta telah selesai mengerjakan ujian sebelum waktu ujian berakhir, maka peserta harus tetap duduk di tempat sampai waktu ujian berakhir.
  3. Setelah Ujian Selesai
    1. Peserta harus memeriksa NAMA, NOMOR PESERTA, dan TANGGAL LAHIR pada LJU, sudah diisi dan dihitami dengan benar serta sudah ditandatangani.
    2. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi.
    3. Peserta baru boleh meninggalkan tempat setelah diberi instruksi oleh Pengawas Ujian
Baca Juga :  Sabar Ya, Pengumuman Hasil Seleksi P3K Pemda Ditunda Lagi

Selanjutnya untuk pelaksanaan UTBK Desktop, tata tertib dibagi dalam tiga bagian. Yaitu: sebelum ujian dimulai, selama ujian berlangsung, dan setelah ujian selesai, dengan rincian sebagai berikut.

  1. Sebelum Ujian dimulai
    1. Peserta ujian harus sudah mengetahui RUANG UJIAN dan LOKASI UJIAN sehari sebelum ujian berlangsung.
    2. Peserta harus membawa:
      1. Kartu Tanda Peserta Ujian.
      2. Fotocopy Ijazah SMA/SMK/MA atau yang sederajat dan sudah dilegalisasi. Lulusan Tahun 2018 sekurang-kurangnya telah membawa Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan Pasfoto berwarna terbaru yang bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah.
    3. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt).
    4. Peserta harus bersepatu.
    5. Peserta harus datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai. Keterlambatan dengan alasan apapun lebih dari 30 menit sejak waktu tes dimulai, Peserta TIDAK DIPERBOLEHKAN mengikuti ujian.
    6. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian.
    7. Peserta tidak diperbolehkan membawa daftar logaritma, segala jenis kalkulator, kertas, buku maupun catatan lain, alat komunikasi seperti telepon seluler, jam digital dan sebagainya. (barang-barang tersebut harus dimasukkan ke dalam tas dan diletakkan di depan kelas dan dalam kondisi off).
    8. Peserta harus duduk di tempat yang sudah diberi nomor ujian, tidak diperbolehkan menempati tempat duduk lain.
    9. Peserta meletakkan Kartu Tanda Peserta Ujian dengan foto menghadap ke atas.
    10. Peserta yang kehilangan Kartu Tanda Peserta Ujian harus segera melaporkan diri kepada Pengawas Ujian.
    11. Melakukan latihan UTBK DESKTOP sesuai dengan waktu yang disediakan untuk meyakinkan bahwa aplikasi sudah bisa digunakan.
  2. Selama Ujian Berlangsung
    1. Membaca dengan seksama petunjuk mengerjakan ujian yang sudah tersedia pada aplikasi ujian.
    2. Memasukkan Nomor Peserta dan PIN setelah memilih pilihan menu MULAI UJIAN. PIN ujian akan diberikan/diinformasikan kepada peserta oleh Pengawas Ujian sesaat sebelum ujian dimulai.
    3. Mengecek kesesuaian identitas yang tampil di layar perangkat dan klik pernyataan SETUJU sebelum memulai ujian.
    4. Mengerjakan soal sesuai dengan lama waktu pengerjaan.
    5. Menjawab butir soal dengan cara memilih/mengklik opsi jawaban menggunakan mouse.
    6. Peserta dapat mengubah pilihan jawaban dengan cara memilih/mengklik pilihan jawaban lain yang dianggap benar. Jawaban peserta otomatis akan terganti dengan pilihan jawaban yang terakhir.
    7. Peserta dapat mengidentifikasi kelengkapan jawaban pada daftar soal di sisi kiri layar monitor. Soal-soal yang belum dijawab ditandai dengan bulatan warna merah dan soal-soal yang belum dikerjakan ditandai dengan bulatan warna hijau.
    8. Selama ujian berlangsung, peserta DILARANG:
      1. Menanyakan jawaban soal kepada siapa pun.
      2. Bekerjasama atau berkomunikasi (berbicara) dengan peserta lain.
      3. Memberi dan atau menerima bantuan dalam menjawab soal ujian.
      4. Memperlihatkan pekerjaan/jawaban sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan/ jawaban peserta lain.
      5. Meninggalkan ruang ujian selama ujian berlangsung, kecuali seizin pengawas ujian.
      6. Menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
    9. Aplikasi UTBK Desktop akan berhenti secara otomatis ketika waktu tes berakhir dan peserta otomatis dianggap sudah logout.
  3. Selama Ujian Berlangsung
    1. Memastikan kembali identitas dan jawaban yang telah diisikan sebelum “klik” tombol selesai ujian
    2. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi.
    3. Peserta baru boleh meninggalkan tempat setelah diberi instruksi oleh Pengawas Ujian.
Baca Juga :  Berikut Daftar 35 Perguruan Tinggi Tempat PPG Madrasah

Kemudian, tata tertib bagi peserta SBMPTN 2018 dengan sistem UTBK ANDROID juga dibagi dalam tiga bagian yaitu: sebelum ujian dimulai, selama ujian berlangsung, dan setelah ujian selesai, dengan rincian sebagai berikut.

  1. Sebelum Ujian dimulai
    1. Peserta ujian harus sudah mengetahui RUANG UJIAN dan LOKASI UJIAN sehari sebelum ujian berlangsung.
    2. Peserta harus membawa:
      1. Kartu Tanda Peserta Ujian.
      2. Fotocopy Ijazah SMA/SMK/MA atau yang sederajat dan sudah dilegalisasi. Lulusan Tahun 2018 sekurang-kurangnya telah membawa Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan Pasfoto berwarna terbaru yang bersangkutan dan dibubuhi cap sekolah.
      3. Membawa perangkat Android yang sudah didaftarkan dan daya cadangan (power bank).
    3. Peserta ujian harus memastikan bahwa SIM-Card sudah dikeluarkan dari perangkat dan Aplikasi UTBK Android (mat-sbmptn.apk) sudah terinstalasi pada perangkat Android yang digunakan.
    4. Peserta ujian pada saat memasuki ruang ujian hanya diperbolehkan membawa 1 (satu) buah perangkat Android yang sudah didaftarkan dan 1 (satu) buah daya cadangan.
    5. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt)
    6. Peserta harus bersepatu
    7. Peserta harus datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai. Keterlambatan dengan alasan apapun lebih dari 30 menit sejak waktu tes dimulai, Peserta TIDAK DIPERBOLEHKAN mengikuti ujian.
    8. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian.
    9. Peserta tidak diperbolehkan membawa daftar logaritma, segala jenis kalkulator, kertas, buku maupun catatan lain, alat komunikasi seperti telepon seluler, jam digital dan sebagainya. (barang-barang tersebut harus dimasukkan ke dalam tas dan diletakkan di depan kelas dan dalam kondisi off atau disimpan di ruangan tertentu yang sudah ditetapkan oleh Panitia).
    10. Peserta harus duduk di tempat yang sudah diberi nomor ujian, tidak diperbolehkan menempati tempat duduk lain.
    11. Peserta meletakkan Kartu Tanda Peserta Ujian dengan foto menghadap ke atas.
    12. Peserta yang kehilangan Kartu Tanda Peserta Ujian harus segera melaporkan diri kepada Pengawas Ujian.
    13. Mematikan seluruh fitur perangkat yang tidak digunakan untuk Ujian (mobile data, bluetooth dan wifi tethering), kecuali WIFI.
    14. Melakukan latihan UTBK Android sesuai dengan waktu yang disediakan untuk meyakinkan bahwa aplikasi sudah bisa digunakan.
  1. Selama Ujian Berlangsung
    1. Membaca dengan seksama petunjuk mengerjakan ujian yang sudah tersedia pada aplikasi ujian.
    2. Memasukkan Nomor Peserta dan PIN setelah memilih pilihan menu MULAI UJIAN. PIN ujian akan diberikan/diinformasikan kepada peserta oleh Pengawas Ujian sesaat sebelum ujian dimulai.
    3. Mengecek kesesuaian identitas yang tampil di layar perangkat dan klik pernyataan SETUJU sebelum memulai ujian.
    4. Mengerjakan soal sesuai dengan lama waktu pengerjaan.
    5. Menjawab butir soal dengan cara memilih/mengklik opsi jawaban yang tersedia di bagian bawah tampilan perangkat.
    6. Peserta dapat mengubah pilihan jawaban dengan cara memilih/mengklik pilihan jawaban lain yang dianggap benar atau memilih pilihan jawaban yang sama untuk membatalkan jawaban. Jawaban peserta otomatis akan terganti dengan pilihan jawaban yang terakhir.
    7. Peserta dapat mengidentifikasi kelengkapan jawaban pada menu Daftar Soal yang dapat diakses melalui FAB (Floating Action Button) pada sisi kanan bawah layar tampilan pada saat ujian. Nomor soal yang sudah dijawab ditandai dengan warna hijau dan nomor soal yang belum dikerjakan ditandai dengan warna merah.
    8. Jika peserta mendapatkan masalah dengan perangkat yang digunakan (koneksi terputus, soal tidak tampil, “force close”, atau terkunci), silahkan memberitahukan kepada pengawas untuk dibantu menyelesaikannya.
    9. Selama ujian berlangsung, peserta DILARANG:
      1. Menanyakan jawaban soal kepada siapa pun.
      2. Bekerjasama atau berkomunikasi (berbicara) dengan peserta lain.
      3. Memberi dan atau menerima bantuan dalam menjawab soal ujian.
      4. Memperlihatkan pekerjaan/jawaban sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan/ jawaban peserta lain.
      5. Meninggalkan ruang ujian selama ujian berlangsung, kecuali seizin pengawas ujian.
      6. Menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
    10. Aplikasi UTBK Android akan berhenti secara otomatis ketika waktu tes berakhir dan peserta otomatis dianggap sudah logout.
  2. Setelah Ujian Selesai
    1. Memastikan kembali identitas dan jawaban yang telah diisikan sebelum “klik” tombol selesai ujian
    2. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi.
    3. Peserta baru boleh meninggalkan tempat setelah diberi instruksi oleh Pengawas Ujian.
Baca Juga :  Tingkatkan Kualitas, Unsiq Kerjasama dengan Thailand

Setiap pelanggaran terhadap tata tertib yang telah disampaikan, akan diberikan sanksi berupa peserta ujian tidak diikutsertakan dalam proses seleksi penerimaan mahasiswa baru.

Apa Tanggapan Anda ?