Siedoo.com -
Internasional Tokoh

Juarai MTQ Internasional, Syamsuri Firdaus Dapat Pelukan Presiden Erdogan

Siedoo, Perasaan haru dan bahagia dirasakan qari asal Nusa Tenggara Barat (NTB), Syamsuri Firdaus. Betapa tidak, ia mendapat pujian dan pelukan dari Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, setelah berhasil menyabet Juara Pertama MTQ Internasional di Istanbul, Turki.

Hal itu pun diungkapkan kepada Presiden RI Joko Widodo, ketika dirinya diundang ke Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (28/5/2019). Syamsuri Firdaus datang menemui Presiden mengenakan peci berwarna merah putih dengan gamis biru dongker.

Kepada presiden, Syamsuri bercerita bahwa Erdogan sempat bertanya tentang keahlian dirinya sebagai qari. Presiden Turki itu memuji suara Syamsuri yang tinggi. Tak hanya itu Erdogan juga mengatakan suara pemuda berusia 20 tahun itu bagus.

“Selanjutnya Presiden Erdogan berkata, masyaallah soltu ka ajib, suaramu bagus. Saya menjawab, alhamdulillah haaza min nikmatillah, alhamdulillah ini adalah nikmat dari Allah,” cerita Syamsuri dikutip cnnindonesia.com.

Setelah berbincang, Syamsuri mengatakan Erdogan langsung memeluknya. Rasa haru dan bahagia menjadi satu ketika Syamsuri mendapat pelukan dari Erdogan. Ia pun menyebut semua ini berkah dari Alquran.

Dilansir Detik.com, Syamsuri mengaku bertemu langsung dengan Erdogan hanya saat dirinya menerima penghargaan sebagai juara pertama MTQ Internasional. Meskipun demikian, lanjut Syamsuri, Erdogan tahu dirinya berasal dari Indonesia.

Alhamdulillah saya bisa bertemu dengan Presiden Erdogan, lebih-lebih Presiden RI Pak Jokowi,” tutur Syamsuri.

Menurut tangkapan Syamsuri, dari kata-katanya Presiden Erdogan merasa senang dan bahagia mendengarkan ayat-ayat suci Alquran dilantunkan. Terlebih dengan suara yang merdu dan benar dalam melantunkannnya.

Dilansir Okezone.com, usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Syamsuri mengaku mendapat hadiah bingkisan dan uang. Namun, ia tak menyebut berapa nominal uang yang diterimanya. Syamsuri hanya merasa bersyukur dengan hadiah yang diberikan Presiden Joko Widodo. (*)

Apa Tanggapan Anda ?