Siedoo.com -
Daerah

Persiapan Taruna Akmil Menghadapi Pendidikan Perwira Penerbang Dasar

SEMARANG – Para taruna Akademi Militer (Akmil) Magelang Jawa Tengah dibekali dengan ilmu pengetahuan tentang dasar kecabangan penerbangan. Mereka juga diberikan kesempatan untuk ikut merasakan latihan perwira penerbang dasar dan lanjut. Diantaranya seluruh taruna ikut dalam penerbangan latih lanjut menggunakan helikopter MI 17-V5 menjelajah wilayah udara Semarang dengan ketinggian sekitar 1000-2000 feet.

Suasana itu tergambar ketika 15 taruna Akmil melaksanakan On The Job Training (OJT) di Skadron 11/Serbu Puspenerbad selama 10 hari, mulai 17-27 April 2019. Kegiatan ini untuk mengenalkan tentang ilmu dasar penerbangan dan menimba pengetahuan tentang tugas satuan Penerbangan Angkatan Darat (Penerbad).

Para Taruna juga mendapat kesempatan berharga untuk mecoba menerbangkan Helikopter Latih Siskorsky S300C bersama Instructor Pilot (IP) dari Satuan Pelatihan Penerbangan dan Pendidikan (Satlatbangdik) Pusdikpenerbad. Taruna diperkenalkan Heli latih dasar tersebut dalam rangka menyiapkan diri sebelum mengikuti Pendidikan Perwira Penerbang Dasar (Dikpabangsar) setelah dilantik menjadi Perwira Penerbad nanti.

Taruna juga mengikuti kegiatan latihan Simulator Heli, yang merupakan salah satu materi latihan rutin satuan-satuan di jajaran Puspenerbad termasuk Skadron 11/Serbu. Taruna mencoba menggunakan alat latih Simulator Helikopter MI 35P yang merupakan salah satu heli serang andalan Angkatan Darat.

Untuk diketahui, Skadron 11/Serbu dengan Alutsista Helikopter Serang tercanggih, Apache AH-64E Guardian, dan beberapa jenis helikopter lain, merupakan salah satu Satuan Bantuan Tempur (Satpbanpur) yang berada di bawah jajaran Puspenerbad.

“OJT yang para taruna ikuti mampu menjadi bekal bagi kami kedepan, saat memasuki kehidupan perwira remaja di lingkungan Penerbangan Angkatan Darat,” ujar salah satu taruna Sersan Mayor Satu Taruna (Sermatutar) Lingga Aji Jala Virya.

Ia menilai, jika OJT yang diikuti oleh dirinya bersama beberapa Taruna lainnya tersebut merupakan suatu hal yang dinilai sangat penting dan bermanfaat.

Baca Juga :  Tekan Stunting di Kota Magelang, Wakil Wali Kota: Peran Posyandu Harus Dikuatkan

OJT Taruna Akmil di satuan yang berada di Semarang tersebut dalam rangka menyelaraskan antara program pendidikan dengan penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan praktek secara langsung di lapangan.

“Beberapa saat lagi, kami (Taruna) akan melaksanakan Prasetya Perwira atau pelantikan menjadi Perwira Muda. Kegiatan ini tentu akan menjadikan kami siap untuk mengemban tugas dan tanggung jawab kedepan,” jelasnya.

Sementara itu, disampaikan oleh Perwira Pendamping (Paping) Taruna Akmil Lettu Inf Akhtri, selain mengikuti latihan penerbangan, Taruna Akmil juga diperkenalkan dengan jajaran Staf yang berada di Skadron 11/Serbu. Itu guna memberikan gambaran secara langsung mengenai tugas dan tanggung jawab seorang perwira remaja di satuan Penerbad. (Siedoo) 

Apa Tanggapan Anda ?