Siedoo.com -
Nasional

Biar Tak Lemot, Portal Pendaftaran CPNS Ditambah Kapasitas

JAKARTA – Mungkin, sebagian dari Anda yang hendak melamar menjadi CPNS formasi tenaga pendidikan, dalam mengakses portal sscn.bkn.go.id cukup kesulitan atau lemot akhir September 2018. Ini bisa jadi bukan karena banyak yang mengakses, tetapi dimungkinkan portal tersebut tak mampu menampung banyaknya data yang masuk dari pelamar.

Agar bisa diakses dengan cepat, Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melalui akun instagram resminya, bkngoidofficial mengumumkan akan meningkatkan kapasitas akses portal sscn.bkn.go.id. Selama peningkatan, portal tersebut akan sulit untuk diakses.

“Untuk meningkatkan kapasitas akses web SSCN, akan dilakukan upgrading jalur komunikasi pada Minggu 30 September 2018 pukul 00.00-05.00 WIB. Selama upgrading tersebut, akses ke web SSCN akan banyak mengalami gangguan. Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan,” tulis dalam akun tersebut.

Kepala BKN Bima Haria Wibisana menyatakan untuk membantu masyarakat mengakses portal sscn.bkn.go.id, bandwidth sudah diperbesar beberapa kali lipat.

Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) yang sebelumnya hanya 2 MB/second, lanjutnya, dinaikkan menjadi 10 MB/second. Sementara di portal sscn.bkn.go.id, diperbesar menjadi 4 GB/second,  dari sebelumnya 2 GB/second.

“Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi membludaknya jumlah pelamar CPNS 2018 yang pendaftarannya dilakukan secara online terintegrasi,” katanya dilansir dari menpan.go.id.

Dengan penambahan bandwidth tersebut, Bima berharap tidak terjadi lagi kendala teknis saat pendaftaran online.

“Bandwidth sudah diperbesar, jadi mudah-mudahan tidak ada masalah. Karena jaringan sudah bekerjasama dengan Telkom,” ujarnya.

Pendaftaran di portal sscn.bkn.go.id sudah dibuka sejak 26 September 2018 lalu. Namun, karena beberapa kendala, masih ada sejumlah pemerintah daerah yang belum bisa menerima pendaftaran.

Saat ini, setiap kabupaten/kota sudah siap untuk melaksanakan rekrutmen dengan sistem digital ini.

Menurutnya, Sabtu (29/9/2018) semua Pemda sudah selesai menginput data dan bisa dilakukan pendaftaran.

Baca Juga :  26 Instansi Umumkan Hasil SKD CPNS, Ayo Cek di Sini

Rekrutmen CPNS tahun ini akan membuka lowongan untuk 238.015 formasi. Sebanyak 51.271 formasi untuk instansi pusat (76 K/L), dan 186.744 formasi untuk pemda (525 pemda).

Selain jalur umum, penetapan formasi khusus pengadaan CPNS 2018 ini terdiri dari putra/putri lulusan terbaik (cumlaude), penyandang disabilitas, putra/putri Papua dan Papua Barat, diaspora, atlet berprestasi, serta tenada pendidikan san kesehatan dari eks honorer kategori II. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?