Siedoo.com -
Daerah

Himpaudi Magelang Adakan Tadabbur Alam

MAGELANG – Satu sarana pembelajaran untuk lebih mengenal Sang Pencipta alam dan segala isinya adalah dengan tadabbur alam. Pemahaman akan hal ini perlu ditanamkan kepada anak didik sejak dini. Sehingga, kelak mereka akan menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Mahaesa.

Hal itu disampaikan oleh ketua Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kabupaten Magelang, Dra Ida Fitri Lusiana dalam acara Tadabbur Alam di obyek wisata Punthuk Mangir, Desa Bawang, Kecamatan Tempuran Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah.

Kegiatan diikuti oleh 700 guru Paud se-Kabupaten Magelang dan para penilik pendidikan luar sekolah dari 21 kecamatan. Hadir pula Forkompimcam dan UPT Disdikbud Kecamatan Tempuran.

Selanjutnya Bunda Ida, panggilan akrab Ida Fitri menjelaskan, tadabbur alam bukan hanya sekedar jalan-jalan menikmati pemandangan alam, tetapi jauh lebih dalam. Alam semesta merupakan sarana manusia untuk mempelajari berbagai hal terutama hakekat penciptaan dan kehidupan manusia.

Pada kesempatan itu dilaksanakan pula Lomba Tausiyah dan Pengumpulan Poin dengan peserta perwakilan masing-masing kecamatan. Lomba Tausiyah dimenangkan oleh perwakilan Kecamatan Tempuran sebagai Juara I, disusul Kecamatan Grabag dan Mertoyudan sebagai Juara II dan III. Sementara untuk lomba Pengumpulan Poin dimenangkan peserta dari Mungkid, Sawangan, dan Tempuran. Para pemenang mendapatkan bingkisan menarik dari penyelenggara.

Camat Tempuran Daryoko Umar Singgih mengapresiasi atas dipilihnya Punthuk Mangir sebagai tempat kegiatan tersebut. Punthuk Mangir merupakan obyek wisata Tempuran yang menyediakan berbagai spot foto menarik.

“Punthuk Mangir sebagai salah satu obyek wisata alam di Tempuran sangat tepat untuk kegiatan semacam ini. Semoga di waktu mendatang tidak hanya para guru yang datang ke sini, namun beserta anak didiknya pula,” harapnya.

Baca Juga :  Sumpah Profesi Keperawatan, Berkompetisi sesuai Perkembangan Jaman

Usai acara para peserta menikmati keindahan alam Punthuk Mangir dengan berfoto di berbagai spot dan uji nyali di wahana flying fox.

 

*Narwan, S.Pd

Guru SD Negeri Jogomulyo, Kecamatan Tempuran,

Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah.

Apa Tanggapan Anda ?