Siedoo.com -
Daerah

Wisuda 20 Siswa, Langsung Jadi Sekolah Percontohan

TEMANGGUNG – Tidak ingin melewatkan begitu saja moment bulan suci Ramadhan, SMAN 2 Temanggung, Jawa Tengah menggelar Pesantren Kilat. Ada yang berbeda dengan Pesantren Kilat kali ini. Agenda rutin dari sekolah tersebut ditutup dengan acara wisuda Alquran.

Pada kesempatan itu, sebanyak 20 siswi menjadi wisudawan. Majelis Taklim Al Ikhlas bekerjasama dengan Youth Quantum Quran dalam melaksanakan agenda wisuda kali ini.

Wisuda Alquran tahun ini diklaim pertama kali dilakukan oleh sekolah negeri di Temanggung. Menurut Ketua Youth Quantum Quran M. Syukron Fadli Alimi, SMAN 2 Temanggung akan dijadikan sekolah percontohan bagi sekolah negeri lainnya.

“Sehingga, kedepan sekolah negeri lain di Kabupaten Temanggung, diharapkan dapat mengikuti jejak dari SMAN 2 Temanggung,” katanya.

Kegiatan ini juga mendapatkan dukungan dari Kemenag dan MGMP PAI. Toha, guru Agama Islam di SMAN 2 Temanggung menyampaikan, pada awalnya kegiatan wisuda Alquran ini ditujukan untuk mengetahui hafalan juz 30 dari para siswa. Ternyata dari 20 wisudawan, terdapat satu siswi yang telah menyelesaikan hafalan sebanyak 10 juz.

Dengan adanya wisuda Alquran ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada para pelajar untuk tetap menghafalkan dan menjaga hafalan Alquran dimanapun dan kapanpun berada. Kedepannya wisuda Alquran ini akan menjadi agenda rutin di setiap tahunnya.

Apa Tanggapan Anda ?