Siedoo.com - Gedung TK XII-3 Akmil berlokasi di Panca Arga III, belakang Dendemlat Akmil selesai direhabilitasi. (foto: Penhumas Akmil)
Daerah

Selesai Direhabilitasi, Gedung TK XII-3 Akmil Siap Difungsikan Kembali

MAGELANG – Tumbuh kembang anak di usia pra sekolah harus mendapat perhatian lebih dari kedua orang tuanya. Mengingat anak-anak di usia emas ini akan menjadi generasi penerus cita-cita baangsa. Sehingga selain pendidikan yang utama dan pertama dari keluarga, anak-anak dapat terbantu tumbuhkembang jasmani dan rohaninya melalui pendidikan di Taman Kanak-Kanak (TK).

Mengingat hal itu, penyediaan sarana dan prasarana TK juga perlu diperhatikan terlebih di lokasi itu banyak anak yang membutuhkan pendidikan pra sekolah. Sarana dan prasarana yang bagus, aman, nyaman, akan membuat betah anak-anak belajar dan bermain di sekolah itu.

Gedung TK XII-3 Akmil yang berlokasi di Panca Arga III, tepatnya di belakang Dendemlat Akmil (Akademi Militer) sempat sementara waktu tidak difungsikan karena rusak berat. Namun kini setelah direhabilitasi, gedung tersebut siap difungsikan kembali sebagai tempat mendidik anak-anak pra sekolah dari sekitar lokasi sekolah.

Rehabilitasi gedung TK itu diprakarsai oleh Ketua Yayasan Kartika Jaya Cabang XII Akmil, Desi Totok Imam. Rehabilitasi memakan waktu sekitar 4 minggu, dan kini sudah sampai tahap finishing, atau 90% selesai.

“Rehabilitasi ini dikerjakan oleh 7 tukang terdekat TK, yaitu dari Desa Sukorejo Kecamatan Mertoyudan Kabupaten Magelang,” ujar istri Gubernur Akmil ini.

Desi Totok Imam berharap warga Panca Arga terutama personel Akmil yang tinggal di Panca Arga III dan sekitarnya menyekolahkan putra-putrinya di TK XII-3 Akmil.

“Agar sarana dan prasarana yang disediakan oleh Yayasan Kartika Jaya Cabang XII Akmil dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” harapnya.

Desi Totok Imam menandaskan siapnya bangunan TK XII-3 yang baru ini dapat membantu pertumbuhan jasmani dan rohani anak-anak TK XII-3 Panca Arga III. Agar anak-anak memiliki kesiapan memasuki pendidikan lebih lanjut.

Baca Juga :  Senat Unimed Sahkan 5 Bacarek Periode 2019-2023

“Sehingga dari TK XII-3 Akmil ini, ke depan tumbuh generasi hebat, generasi penerus bangsa Indonesia,” tandasnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?