Siedoo.com - Rektor Untidar lantik 2.189 mahasiswa baru tahun 2019. | foto : Humas Untidar
Daerah

Mahasiswa Baru Bersiap menjadi Generasi Penerus Bangsa

MAGELANG – Sebanyak 2.189 orang tercatat sebagai mahasiswa baru Untidar, Jawa Tengah tahun Akademik 2019/2020. Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Untidar tahun 2019 menerima mahasiswa dengan rincian jalur SNMPTN sebanyak 577 mahasiswa, SBMPTN sebanyak 807 mahasiswa, SM-PMDK sebanyak 46 mahasiswa dan SMM Untidar sebanyak 759 mahasiswa.

“Total keseluruhan 2.189 mahasiswa,” kata Wakil Rektor Bidang Akademik Untidar Dr. Ir. Noor Farid, M.Si.

Dari keseluruhan total tersebut, sebanyak 519 mahasiswa merupakan mahasiswa Bidikmisi. Seluruh mahasiswa baru diwajibkan mengikuti serangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Untidar 2019 yang dilaksanakan selama 3 hari hingga 21 Agustus 2019 di GOR Samapta.

Rangkaian PKKMB 2019 terdiri dari Sidang Senat Terbuka Serah Terima Mahasiswa Baru dan technical meeting pada hari pertama, Orientasi Tidar Muda (Otadama) tingkat Universitas pada hari kedua serta Kuliah Umum dan Expo UKM pada hari ketiga.

Pada kesempatan ini, Rektor Untidar menyerahkan 3 piagam penghargaan. Yaitu, Tim PSM GST yang memperoleh Gold Medal dan Silver Medal dalam 12th International Choral Festival Orientale Concentus, Singapore. Kedua, Tim Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Untidar yang memenangkan juara 2 dalam lomba LKTI Nasional.

Ketiga, Tim Parade Cinta Tanah Air (PCTA) Untidar yang memperoleh juara 1 dalam lomba PCTA Tingkat Jawa Tengah. Pada kesempatan itu, Rektor juga melantik 2.189 mahasiswa baru.

Pelantikan dilakukan secara simbolis dengan penyematan jas almamater dari Rektor didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik serta Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni kepada perwakilan mahasiswa baru.

Perwakilan mahasiswa tersebut adalah Rizal Rizky Hermawan, Program Studi S1 Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan Rishma Dwi Ardiyanti Program Studi S1 Managemen, Fakultas Ekonomi.

Baca Juga :  Yayasan BUMN Bantu RSUD Budi Rahayu Magelang, Wujudnya Ventilator dan Oxygen Concentrator

“Selamat datang di Untidar dan selamat berjuang menggapai cita-cita serta bersiap menjadi generasi penerus bangsa untuk bergerak maju, serta meningkatkan mutu dan daya saing bangsa. Jangan lupa belajar dengan tekun dan lulus kuliah tepat waktu,” kata dia.

Rektor juga menuturkan, bahwa yang kini menjadi mahasiswa Untidar tahun 2019 adalah para mahasiswa yang telah berhasil berjuang mengalahkan puluhan ribu pesaing. Total peminat ke Untidar tahun 2019 adalah 23.033 peminat.

“Sedangkan yang akhirnya diterima sekitar 9,5 %-nya saja,” jelasnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?