SAMARINDA – Musyarawah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Multimedia Kalimantan Timur (Kaltim) bekerjasama dengan UPTD Tekkom & Infodik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kaltim. Mereka menggandeng Penerbit Deepublish Yogyakarta menyelenggarakan Workshop PIKI dan Pembelajaran Berbasis IT.
Kegiatan tersebut diikuti 60 calon guru penulis dan guru melek IT se-Kaltim di Grand Victoria Jalan S. Parman Samarinda. Yahya, M.Kom, Ketua MGMP Multimedia Kaltim dalam laporan panitia melaporkan bahwa, peserta yang mengikuti workshop tidak hanya dari kalangan guru. Tapi ada beberapa kepala sekolah dan pengawas.
“Adapun latar belakang kegiatan adalah suatu kewajiban guru untuk senantiasa melakukan kegiatan pengembangan diri, Gerakan Literasi Nasional dan menghadapi Revolusi Industri 4.0,” ungkapnya.
Selain itu, Yahya menjelaskan agenda kegiatan MGMP akan menyelenggarakan kegiatan semacam ini dua atau tiga bulan sekali. Tahun 2018 lalu juga telah diselenggarakan kegiatan semacam ini 6 kali.
Workshop dilaksanakan selama 3 hari dibuka oleh Kepala UPTD Tekkom & Infodik Mutanto, M.Si dan ditutup oleh Kabid Pembinaan SMK Drs. Deslan. Dilansir dari disdik.kaltiprov.go.id, kegiatan menghasilkan, antara lain:
- Guru memiliki sertifikat pelatihan sebagai bukti telah melakukan pengembangan diri yang dapat digunakan untuk kenaikan pangkat/golongan.
- Guru mampu menulis buku ber-ISBN dan sudah 25 judul buku telah dihasilkan dari workshop-workshop sebelumnya.
- Guru mampu membuat media pembelajaran berbasis IT dan mampu menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh melalui media online.
Narasumber yang memberikan materi yaitu Mutanto, M.Si Kepala UPTD Tekkom & Infodik Disdikbud Kaltim. Kemudian Dayang Suriani, M.Pd Top 50 Finalist Global Teacher Prie, UK & Global Ambassador of World Kindness Project 2018. Juga Dr. Dharma Sudarman Pakar Teknologi Pendidikan Universitas Mulawarman, dan M.Yahya, M.Kom Duta Rumah Belajar 2018. (Siedoo)