Siedoo.com -
Internasional

Pesan 3H Rektor UM Magelang saat Melepas Mahasiswa ke Bangkok

MAGELANG – Mahasiswa Universitas Muhammadiyah (UM) Magelang, Jawa Tengah diharapkan bisa mengenalkan budaya Indonesia khususnya Magelang di Thailand. Diantaranya seperti mengenalkan Candi Borobudur, bahasa daerah, dan tarian tradisional.

“Mahasiswa harus benar-benar mempunyai 3H, yaitu Head (Intelektual), Heart (Emosional) dan Hand (keterampilan). Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi diri kalian, keluarga dan juga institusi,” jelas Rektor UM Magelang, Ir. Eko Muh Widodo, M.T.

Rektor menyampaikan itu saat melepas 6 mahasiswanya pergi ke Thailand. Di depan para orang tua wali mahasiswa, Eko berpesan agar mahasiswa dapat menjaga dirinya dan mampu melaksanakan tugas semaksimal mungkin.

“Saya harap mahasiswa dapat menyesuaikan diri terkait dengan kultur, budaya, dan sistem kegiatan belajar mengajar yang ada di Sekolah Indonesia Bangkok. Hati-hati juga dalam mencari makanan, antara makanan halal dan haram,” kata Eko.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UM Magelang melepas 6 mahasiswa untuk melakukan magang di Sekolah Indonesia Bangkok (SIB), Thailand. Pengiriman mahasiswa ini merupakan tindak lanjut dari penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antar UM Magelang dan SIB beberapa waktu lalu.

Kedua belah pihak bersepakat mengadakan perjanjian kerjasama bidang pendidikan, penelitian, manajemen dan pengembangan sumber daya manusia. Sejumlah 6 mahasiswa telah diberi pembekalan keterampilan bahasa dan pengenalan kultur budaya.

Keenam mahasiswa tersebut yakni Ana Rizqi Ramadhani, Miftahul Khomsah, Ratih Putri Cahayani, Nurul Fadhilah, Dyas Anggraini Pandan wangi dan Febri Kalingga Astrianto. Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UM Magelang, Drs. Tawil, M. Pd., Kons, mengatakan bahwa mahasiswa akan diberikan kesempatan mengajar di SIB selama satu bulan.

“Mereka harus menjalankan tugas kuliah di Thailand dengan baik, karena membawa nama UM Magelang dan Indonesia,” kata Tawil.

Baca Juga :  Alumni UM Magelang Miliki Pusat Layanan Karir

Sementara itu, salah satu peserta magang yang ke Thailand, Ana Rizqi Ramadhani mengaku bangga dapat mewakili fakultas dan universitas untuk magang di Thailand.

“Kesempatan ini akan kami manfaatkan untuk mengenalkan progam studi yang ada di UM Magelang ke anak-anak yang ada di SIB. Selain itu akan kami gunakan sebagai ajang menanamkan cinta tanah air Indonesia,” kata Ana. (Siedoo) 

Apa Tanggapan Anda ?