MAGELANG – Berbagai pihak tidak mau ketinggalan, ikut meramaikan hari pembersihan dunia yang jatuh pada tanggal 15 September. Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) Magelang, Jawa Tengah misalnya. Mahasiswa – mahasiswi yang tergabung dalam Polbangtan Magelang melakukan aksi pungut sampah di lingkungan kampus Magelang, Jumat (14/9/2018).
Tidak hanya mahasiswa dan peserta Kursus Mahir Dasar (KMD), seluruh pegawai dan mahasiswa tingkat 2 sampai tingkat 4 juga ikut dalam aksi ini.
“Aksi pungut sampah ini sebetulnya tidak dilakukan pada moment tertentu. Di kampus Polbangtan Magelang ini, mahasiswa sudah terbiasa melakukan bersih-bersih setiap pagi secara bergantian,” kata Daryanto, S.Pd, Kasubag Administrasi Pedidikan dan Kerjasama STPP Magelang.
Didampingi koordinator asrama dan kemahasiswaan, mahasiswa bersama-sama melakukan bersih kampus. Mahasiswa pun secara mandiri membuat denah pembagian kegiatan pungut sampah dan bersih kampus agar dapat terbagi secara merata.
“Itu demi menumbuhkan rasa cinta dan rasa memiliki terhadap kampus. Sehingga mahasiswa dibiasakan untuk disiplin dan mencintai kampus sebagai rumah tinggalnya selama beberapa tahun kedepan,” kata Daryanto. (Siedoo)