PURNA WIYATA. Pada Sabtu 15 Juni 2024 di Borobudur Ballroom Puri Asri Magelang, SD Mutual 2 sukses gelar acara Purna Wiyata siswa kelas 6 angkatan I. (foto: ist)
Siedoo.com - PURNA WIYATA. Pada Sabtu 15 Juni 2024 di Borobudur Ballroom Puri Asri Magelang, SD Mutual 2 sukses gelar acara Purna Wiyata siswa kelas 6 angkatan I. (foto: ist)
Daerah

Purna Wiyata Angkatan 1 SD Mutual 2 Kota Magelang Banyak Kejutan

MAGELANG, siedoo.com – SD Muhammadiyah 2 Alternatif atau SD Mutual 2 Sanden Kota Magelang, Jawa Tengah selalu memberikan  kejutan.

Itulah kalimat yang akhir-akhir ini muncul dibenak pegiat pendidikan di Kota Magelang. Tepatnya pada Sabtu 15 Juni 2024 di Borobudur Ballroom Puri Asri Magelang, SD Mutual 2 sukses gelar acara Purna Wiyata siswa kelas 6 angkatan I.

Aneka acara dari siswa, guru, hingga orang tua menambah suasana menjadi meriah. Mulai sajian solo vokal, tampilan saxophone, seni karawitan, hingga paduan suara siswa, guru, dan orang tua semua tampil memukau.

Tidak terlepas dari itu, berbagai prestasi membanggakan dari siswa turut disaksikan.

SD Mutual 2 memang baru tahun meluluskan siswanya. Purna Wiyata ini menjadi hajatan besar karena memang baru pertama kali dilaksanakan. Saat memberikan sambutannya, kepala SD Mutual 2 menyatakan rasa bangganya atas kelulusan angkatan 1.

“Alhamdulillah, 84 siswa kelas 6 angkatan 1 sudah lulus dengan membanggakan. Nilai akademis, prestasi non akademis, hingga program pembelajaran semuanya berhasil diikuti dengan baik. Semua sudah mendapat sekolah lanjutan terbaik. Selamat dan sukses untuk lulusan SD Mutual 2 angkatan 1. InsyaAllah anak-anak selalu menjaga nama baik sekolah, orang tua, dan berakhlak mulia, dan tetap rajin beribadah,” ungkap Kepala SD Mutual 2 Kota Magelang, Mustaqim.

Di bagian yang lain ia juga menyatakan bahwa 2,5 tahun terakhir prestasi SD Mutual 2 terus meningkat. Terbaru, di ajang O2SN Kota Magelang siswa SD Mutual 2 banyak meraih prestasi. Juara umum cabang Renang, Kids Atletik, di ajang National Golf Championship 2024 juga berhasil prestasi terbaik, dan Lomba karawitan turut menyumbang prestasi dalam lomba tingkat Nasional.

Turut hadir Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Magelang, Prof H Rifki Muhammad, Phd beserta jajarannya, PD Aisyiyah, hingga kepala amal usaha Muhammadiyah.

Baca Juga :  Siswa SMPIT Ihsanul Fikri Mungkid Raih Medali Emas dan Perak dari Cabor Panahan

Dalam sambutannya, Prof Rifki mengungkapkan rasa syukurnya atas perkembangan SD Mutual 2 yang sangat cepat. Prestasi terus diukir, semakin dikenal di lokal hingga internasional.

SD Mutual 2 menjadi amal usaha di Muhammadiyah Kota Magelang yang membanggakan. Terakhir, SD Mutual 2 terus berinovasi dan bekerjasama dengan International Islamic School Malaysia. Dan kedepan akan bekerjasama dengan sekolah di Jepang sebagai langkah memperkuat program International Class Program. (rilis/siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?