Siedoo.com - Maimunah, S.Si., M. Kom, salah satu dosen pembimbing course UNIMMA, Jawa Tengah. | Dok UNIMMA
Daerah

UNIMMA Tingkatkan Kemampuan Lulusannya Memiliki Kreativitas dan Inovasi

MAGELANG – Kantor Urusan Kerjasama (KUK) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA), Jawa Tengah mengadakan kegiatan yang bertajuk “Kick Off : Kredensial Mikro Mahasiswa Indonesia (KMMI)” secara virtual. Universitas Muhammadiyah Magelang selalu berupaya untuk dapat meningkatkan kemampuannya dalam menghasilkan lulusan yang memiliki kreativitas dan inovatif yang sesuai dengan perkembangan zaman. Selain itu, UNIMMA juga berusaha meraih capaian pembelajaran mencakup aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara optimal dan selalu relevan.

“Program KMMI sebagai salah satu program pendukung Kampus Merdeka -Merdeka Belajar yang bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar di luar kampus. Juga sebagai upaya membentuk mahasiswa menjadi calon pemimpin masa depan yang berkualitas,” kata Dr. Lilik Andriyani, SE., M.Si, Pejabat Rektor UNIMMA.

KMMI sendiri merupakan program Kemendikbud yang merupakan pembelajaran bentuk kursus singkat/ short course yang mencakup hard skills dan soft skills. Dikutip dari laman Kemdikbud, program KMMI menawarkan alternatif pembelajaran yang lebih dinamis kompetitif. Didorong oleh permintaan untuk memperoleh pengetahuan, keterampilan dan kompetensi yang diperlukan dalam berbagai bidang keilmuan yang dibutuhkan industri.

“Sertifikat yang didapat dari course ini nantinya dapat dikonversi dalam SKS mata kuliah atau SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah),” jelasnya.

Tentunya dengan program ini, diharapkan para mahasiswa mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan kompetensi yang diperlukan dalam berbagai bidang keilmuan yang dibutuhkan industri dan atau modal kewirausahaan untuk memulai usaha mandiri.

Adapun UNIMMA diamanahi untuk menyelenggarakan 3 course KMMI. Yaitu : (1) Creative Collaboration in Entrepreneurship 4.0 yang akan diampu oleh 3 orang akademisi dari Indonesia dan Malaysia dan 3 praktisi, (2) Smart Village dengan Artificial Intellegence (AI) yang akan diampu oleh 3 orang akademisi dan 1 praktisi, serta (3) Cyber Security yang akan diampu oleh 4 orang akademisi dan 1 praktisi.

Baca Juga :  Di Kota Ini Semua SD Hapus Calistung Mulai Tahun Ajaran 2019

Ketiga course tersebut akan diikuti 480 mahasiswa yang tersebar dari Sabang sampai Merauke dari 127 universitas. Baik Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dan diselenggarakan dari Agustus ini hingga Oktober 2021. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?