Siedoo.com -
Daerah

Karang Pamitran Menyegarkan Kembali Keterampilan Pembina Pramuka

TEMANGGUNG – Puluhan pembina pramuka mengikuti kegiatan Karang Pamitran Pembina Pramuka Rakit dan Terap di Aula SMP Negeri 2 Temanggung, Jawa Tengah. Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Temanggung menyelenggarakan acara selama 2 hari, mulai Sabtu hingga Minggu, 24-25 November 2018.

Para peserta Karang Pamitran adalah pembina pramuka SMP/MTs, mulai dari sekolah negeri maupun swasta se-Kabupaten Temanggung. Dengan Karang Pamitran, para pembina diharapkan mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tentang kepramukaan.

“Kegiatan pramuka harus terbuka dengan perkembangan jaman,” kata Ka Kwarcab Temanggung Bambang Arohman saat membuka acara.

Dia mengapresiasi kegiatan ini, karena dengan kegiatan Karang Pamitran, para pembina dapat menyatukan persepsi kegiatan pramuka di masing-masing pangkalan. Diharapkan pramuka juga sebagai generasi penerus bangsa dan sebagai gerakan penanggulangan narkoba.

Beberapa materi yang diajarkan antara lain; upacara pembukaan latihan, semaphore, morse, tali temali, peta pita, peta perjalanan, peta lapangan, menaksir dan memasang tenda. Selain materi kepramukaan juga disampaikan tentang berita – berita terbaru yang berasal dari kwarnas maupun kwarda.

“Karang Pamitran sebagai kegiatan untuk menyegarkan kembali pengetahuan dan keterampilan kepramukaan para pembina,” imbuh Ketua Panitia Subardi.

Pembukaan Karang Pamitran di Aula SMP Negeri 2 Temanggung, Jawa Tengah.

Sementara itu Supriyati, salah satu peserta mengatakan, kegiatan ini sangat bermanfaat karena dapat mengetahui teknik kepramukaan yang sebenarnya. Selama ini para pembina hanya mendapatkan ilmu dari buku – buku tentang kepramukaan.

“Sehingga kalau ada yang bingung tidak bisa bertanya. Kegiatan seperti ini diharapkan menjadi kegiatan rutin bagi pembina,” jelasnya.

 

*Muhammad Arif Masduqi
Guru Matematika Mts Negeri 2 Temanggung, Jawa Tengah.

Apa Tanggapan Anda ?