Siedoo.com - ????????????????????????????????????
Daerah

Pendidikan Dasar Para, Libatkan 225 Taruna Akmil

MAGELANG – Sebanyak 225 Taruni dan Taruna Akmil (Akademi Militer) Tingkat III/ Sermadatar mengikuti Pendidikan Dasar Para TP 2016/ 2017. Pendidikan Dasar Para dilaksanakan mulai 15 November sampai 20 Desember 2016, di Pusdikpassus Batujajar Bandung. Pendidikan Dasar Para merupakan salah satu kualifikasi dilingkungan TNI Angkatan Darat.

Dengan memiliki kemampuan atau kualifikasi Dasar Para Taruna dan Taruni akan lebih siap. Serta, memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk ditugaskan pada satuan-satuan di jajaran TNI Angkatan Darat yang membutuhkan kemampuan kualifikasi Dasar Para.

“Sehingga dapat mendukung setiap tugas yang diemban nantinya,” kata Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI Wisnoe PB saat membacakan sambutan upacara Gubernur Akmil di Lapangan Pancasila Akademi Militer.

Menurut dia, Pendidikan Dasar Para yang diikuti taruna taruni merupakan latihan yang memerlukan kesiapan fisik, mental, keberanian, kesehatan yang prima. Serta kemampuan jasmani yang samapta.

“Selain itu, perlu dipahami bahwa latihan Diksar Para ini merupakan salah satu latihan yang beresiko tinggi,” tegasnya.

Ia pun berpesan kepada taruna dan taruni Akmil agar selalu berdoa kepada Allah SWT. Doa sebagai landasan moral, spiritual dalam menghadapi setiap kegiatan latihan. Selain itu juga perlu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan diri. Serta, memperhatikan perlengkapan, mentaati dan mempedomani segala instruksi para pelatih.

“Ini agar pelaksanaan latihan dapat berjalan tertib, aman dan lancar,” jelasnya.

Apa Tanggapan Anda ?