Siedoo.com -
Daerah

Kampus Bergandeng Tangan dengan Kepolisian

MAGELANG – Tidak hanya antar lembaga pendidikan saja. Universitas Tidar Magelang melakukan kerjasama dengan berbagai lembaga yang ada di sekitar lingkungan kampus. Salah satunya menjalin kesepakatan dengan Kepolisian Resort Magelang Kota, Jawa Tengah.

Universitas Tidar dan Polres Magelang Kota bersepakat menjalin kerjasama untuk memelihara keamanan dan penegakan hukum. Kesepakatan ini diwujudkan dalam penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandom of Understanding) dan Perjanjian Kerjasama (Memorandum of Agreement) yang dilangsungkan di Ruang Rapat Rektorat Untidar.

Penandatangan MoU oleh Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd. selaku Rektor Untidar dan Kapolres Magelang Kota yang diwakili oleh Waka Polres Kompol Prayudha Widiatmoko, S.I.K. Serta penandatangan MoA oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Drs. Hery Suroso, S.T., M.T. dan Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Magelang Kota, Ajun Komisaris Polisi Rinto Sutopo, S.H.

Pada kesempatan ini, Wakil Kepala Polres Magelang Kota Kompol Prayudha Widiatmoko, S.I.K. menyambut baik kerjasama dengan Untidar. Melalui kerjasama ini Polisi ingin bersama membantu menemukan solusi atas setiap permasalahan kemanan di Untidar. Salah satunya, kondisi mahasiswa yang banyak mengakibatkan volume kendaraan dan helm yang digunakan juga banyak.

“Pencurian kendaraan dan helm pun beberapa kali terjadi. Maka kami akan coba menemukan solusi mulai dari pengenalan wilayah parkir, CCTV dll,” jelasnya.

Fokus utama perjanjian kerjasama Untidar dan Polres Magelang Kota adalah kerjasama dibidang keamanan dan penegakan hukum dalam kependidikan. Meliputi pembinaan, perlindungan, pengayoman dan pelayanan di semua kegiatan. Serta, memberikan pengamanan pada proses pengadaan dan objek vital (Pekerjaan kontruksi) apabila terdapat suatu hal yang dikhawatirkan dan memonitoring, mengevaluasi, pada tahapan pengadaan sarana dan prasarana Universitas Tidar.

Rektor UNTIDAR, Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd. menyatakan bahwa kegiatan ini penting untuk menjaga kestabilan keamanan. Khususnya di wilayah kampus dan Kota Magelang pada umumnya.

Baca Juga :  Wisuda, Lulusan Terbaik dengan IPK 3,93

“Kerjasama ini juga diharapkan dapat dikembangkan melalui berbagai kegiatan positif dengan melibatkan mahasiswa, dosen maupun tenaga kependidikan Untidar,” ujarnya.

Apa Tanggapan Anda ?