Siedoo.com -
Kegiatan

Rakernas Kemenristekdikti 2019 Bahas Berbagai Hal, Berikut Bocorannya

SEMARANG – Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) memiliki tanggung jawab untuk meningkatkan kualitas SDM Indonesia. Utamanya, SDM di bidang riset, teknologi dan pendidikan tinggi.

Kemenristekdikti mengawali kinerja di tahun 2019 dengan menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2019 di Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah. Rakernas 2019 ini mengambil tema “Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi yang Terbuka, Fleksibel, dan Bermutu” dan akan berlangsung dari 3-5 Januari 2019.

Rakernas 2019 akan dibuka secara resmi Menristekdikti Mohamad Nasir dan dihadiri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta diikuti sekitar 350 peserta dari pemangku kepentingan, baik internal maupun eksternal Kemenristekdikti. Mulai dari, pejabat Eselon I dan II di lingkungan Kemenristekdikti, Kepala LPNK dalam koordinasi Kemenristekdikti.

Lalu akan diikuti Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi, Ketua Komisi VII, Ketua Komisi X, Ketua DPD RI, Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Balitbang/Deputi Kementerian terkait, BUMN, serta instansi terkait lainnya.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, dalam Rakernas akan dilakukan evaluasi pelaksanaan program dan anggaran pada tahun 2018. Serta outlook program dan anggaran tahun 2019,” kata Kepala Biro Kerjasama dan Komunikasi Publik Kemenristekdikti, Nada Marsudi, dalam siaran persnya.

Selain itu, akan disusun rekomendasi langkah-langkah strategis Kemenristekdikti dalam menghadapi tantangan pembangunan terkait pengembangan riset, teknologi, dan pendidikan tinggi yang terbuka, fleksibel, dan bermutu. Serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan industri.

“Rakernas 2019 juga akan menjadi wadah pembahasan isu-isu strategis seperti program studi inovatif, pengembangan distance learning (open university), pengembangan teaching factory atau teaching industry pada perguruan tinggi, pengembangan SDM 4.0, pendidikan tinggi vokasi, penguatan institusi riset dan inovasi di Indonesia, perusahaan pemula (startup), dan isu strategis lainnya,” bebernya.

Baca Juga :  Penyandang Disabilitas Rungu Wicara Dilatih Servis HP

Pada Rakernas 2019 ini juga akan dilakukan Peluncuran Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), pemberian penghargaan Anugerah Humas PTN/LLDikti Tahun 2018, dan penghargaan Peringkat LAPOR.

“Ajang ini juga akan dimeriahkan oleh pameran produk-produk hasil riset maupun inovasi perguruan tinggi dan LPNK dalam koordinasi Kemenristekdikti,” katanya.

Sebagaimana diketahui, SDM menjadi fokus kerja Pemerintah di tahun 2019. Presiden Joko Widodo mengatakan SDM di Indonesia harus mampu menghadapi dan memanfaatkan peluang dari perubahan dunia dan perkembangan teknologi yang berubah begitu cepatnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?