PESTA. Penampilan Homeband pada Pesta Rakyat Simpedes Kantor Cabang Magelang Periode II Tahun 2022, Sabtu (20/05/2023). (foto: hesti/siedoo)
Siedoo.com - PESTA. Penampilan Homeband pada Pesta Rakyat Simpedes Kantor Cabang Magelang Periode II Tahun 2022, Sabtu (20/05/2023). (foto: hesti/siedoo)
ADV Ekonomi

PRS Periode II BRI Cabang Magelang Berlangsung Meriah, Hadiah Mobil hingga Motor, Berikut Nama Pemenangnya

MAGELANG, siedoo.com – Bank BRI Kantor Cabang Magelang menggelar pengundian hadiah tabungan Simpedes yang dikemas dalam Pesta Rakyat Simpedes (PRS) Periode II Tahun 2022, Sabtu (20/5/2023). Gelaran PRS ini berlangsung di pelataran BRI Cabang Magelang, Jalan Ikhlas Kota Magelang.

Pesta Rakyat Simpedes rutin digelar selama enam bulan sekali. Sebelumnya, PRS periode I tahun 2022 terlaksana pada Oktober 2022. Nasabah BRI hingga masyarakat umum ramai mendatangi gelaran yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB ini.

Manajer Bisnis Mikro BRI Cabang Magelang, Suparnu menuturkan, tujuan dari Pesta Rakyat Simpedes adalah sebagai apresiasi kepada nasabah Simpedes yang sudah mempercayakan BRI untuk menyimpan dana, serta menyiarkan kepada masyarakat tentang BRI.

“Pesta Rakyat Simpedes ini juga dilaksanakan sebagai ajang siar kepada masyarakat agar lebih tau dan lebih tertarik lagi pada BRI,” jelasnya.

Pengundian hadiah dimulai pada 09.00 WIB. Adapun Grandprize pada pengundian tersebut adalah satu unit Mobil Toyota Avanza 1.3 E M/T dan satu unit Mobil Suzuki Carry Pick Up Std.

Nasabah BRI yang beruntung juga berkesempatan mendapatkan satu unit sepeda motor Honda ADV dan empat belas unit sepeda motor Honda Beat CBS, serta satu unit TV Sharp Aquos 50″.

Suparnu menambahkan, pajak untuk semua hadiah akan ditanggung sepenuhnya BRI, kecuali pajak untuk balik nama kendaraan.

Setiap nasabah baik nasabah lama maupun baru, berkesempatan mengikuti undian dengan syarat menabung di Simpedes. Tiap kelipatan Rp100.000 dari saldo tabungan, akan mendapatkan satu kupon undian yang diundi setiap enam bulan sekali.

Tak hanya pengundian hadiah, terdapat berbagai rangkaian acara untuk meramaikan PRS. Salah satunya adalah pawai keliling Kota Magelang, yang mana diikuti oleh seluruh mantri dan pegawai BRI dari 24 unit BRI di penjuru Magelang.

Baca Juga :  TK IT Asy Syaffa Kota Magelang Terapkan Berbagai Metode Hafalan pada Anak

Anak-anak TK sekitar Magelang juga diberi kesempatan untuk mengikuti lomba mewarnai di PRS ini. “Peserta lomba mewarnai ini antusiasmenya tinggi. Pendaftarnya pun banyak, tetapi hanya kami batasi 50 anak yang bisa ikut,” ujar Suparnu.

Selain itu, PRS juga dimeriahkan dengan  penampilan dari home band dan adanya bazzar UMKM yang menjajakan kuliner hingga jasa potong rambut.

Terakhir, Suparnu juga menyampaikan harapannya dengan adanya gelaran PRS ini. “Setelah ini, harapannya BRI lebih giat lagi untuk penggalangan dana. Kalau penggalangan dana semakin banyak, pastinya akan kami salurkan ke masyarakat, untuk usaha, untuk modal, agar perekonomian khususnya di Magelang bisa meningkat,” pungkasnya.

Berikut nama pemenang yang mendapatkan hadiah:

Hadiah Mobil Avanza 1.3 E M/T Toyota

1. Juwari – Unit Ngablak Magelang

Hadiah Mobil New Carry Pick Up STD Suzuki

1. Sumartini – Unit Tempuran Magelang

Hadiah Sepeda Motor ADV Honda

1. Faizanah – Unit Tegalrejo Magelang

Hadiah Sepeda Motor Beat CBD Honda

1. Winarsih – Unit Botton Magelang

2. Samsul Arifin – Unit Tegalrejo Magelang

3. Wiwik Mudrikah – Unit Tempuran Magelang

4. Achmad Sobari – Unit Botton Magelang

5. Habib Soleh – Unit Grabag Magelang

6. Muslimah – Unit Kaliangkrik Magelang

7. Slamet – Unit Botton Magelang

8. Istikanah – Unit Tempuran Magelang

9. Muhlasin – Unit Candimulyo Magelang

10. Naniek Handayani Rofi – Unit Pakis Magelang

11. Muhammad Anis – Unit Bandongan Magelang

12. Aspariyati – Unit Grabag Magelang

13. Siti Aminah – Unit Candimulyo Magelang

14. Jihad Ahmadsyah – Unit Salaman Magelang

Hadiah Televisi Aquos 50″ SHARP

1. Nurkolis – Unit Tegalrejo Magelang. (hesti/siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?