PENGHARGAAN. Pemberian penghargaan kepada dua ASN Berprestasi dari SMP N 1 Kota Magelang. (foto: ist)
Siedoo.com - PENGHARGAAN. Pemberian penghargaan kepada dua ASN Berprestasi dari SMP N 1 Kota Magelang. (foto: ist)
ADV Daerah

Luar Biasa, ASN SMP Negeri 1 Kota Magelang Sabet 2 Penghargaan Sekaligus

MAGELANG – Banjir penghargaan, SMP Negeri 1 Kota Magelang lagi-lagi menorehkan prestasi melalui ASN yang berprestasi. Dua orang ASN yakni kepala sekolah Nurwiyono Slamet Nugroho dan juga Laila Wulandari selaku waka kesiswaan dianugerahi penghargaan khusus dari Pemerintah Kota Magelang.

Kabarnya seluruh ASN turut mengirimkan portofolio sebagai bahan penjurian, namun dari Unit Kerja Dinas Pendidikan dan Kebudayaan hanya dua ASN yang lolos, keduanya adalah ASN SMPN 1 Kota Magelang.

Pemberian penghargaan bagi para ASN ini merupakan pertama kalinya dilakukan di Pemkot Magelang. Penghargaan ini diapresiasi melalui BKPP (Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan) dengan pertimbangan menyeluruh.

Ada tiga kategori, yaitu Employee of the Year, Employee of the Month, dan Penghargaan Khusus. Penghargaan khusus diperuntukkan untuk ASN yang di tahun ini mendapatkan banyak prestasi.

Selasa (28/12) kemarin, penghargaan bagi ASN berprestasi diberikan pada saat apel pagi. Pemberian penghargaan dilakukan di kantor Pemerintah Kota Magelang dengan dihadiri oleh seluruh ASN berprestasi terpilih.

Pada kali ini Nurwiyono mendapatkan peringkat 2 pada kategori. Nurwiyono juga menambahkan pemberian penghargaan seperti ini selain mengapresiasi kinerja ASN juga dapat menjadi motivasi bagi para ASN lain untuk terus berkreasi.

“Saya bersyukur dan berharap ini dapat menjadi pijakan untuk terus meningkatkan kinerja dan terus berprestasi,” ujar Nurwiyono.

Ia juga mengaku sangat senang dengan adanya penghargaan yang diberikan oleh pemerintah, dan berharap agar hal seperti ini dapat terus berlanjut kedepannya.

“Prinsip saya bahwa hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini,” imbuh Nurwiyono.

Laila yang juga mendapatkan peringkat pertama pada Penghargaan Khusus mengaku bahwa sebelumnya ia tidak tahu menahu terkait penghargaan yang akan diberikan. Sehingga pada pemberian penghargaan ia sangat senang sekaligus terkejut dengan ini semua.

Baca Juga :  Meningkat! Kali ini Pemkot Magelang Terima Penghargaan SAKIP Predikat BB

“Saya sangat terkejut dan sekaligus bersyukur dengan penghargaan ini, karena sebelumnya sama sekali tidak menyangka. Terima kasih pemerintah Kota Magelang, ini merupakan hadiah akhir tahun yang luar biasa,” tukas Laila.

Hal ini membuktikan bahwa untuk menciptakan siswa berprestasi juga tidak lepas dari prestasi para gurunya. Dengan ini dapat dilihat bahwa SMPN 1 Kota Magelang selain menciptakan siswa yang berprestasi dan berkarakter juga menghasilkan guru yang luar biasa sebagai pendidik. Tidak ada yang berhenti belajar, baik siwa maupun guru. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?