SALATIGA – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Semarang gelar GenBI Care dengan tema Creating Their Smile With Genbi Care 2021, Selasa (21/12/2021), di Panti Asuhan Pondok Kasih Anugerah di Jalan Somba Nomor 40 RT 08 RW 06 Kota Salatiga, Jawa Tengah. Partisipan dalam acara ini anak – anak Panti Asuhan dan anggota GenBI Korkom Semarang.
Acara ini bertabur kebahagiaan melalui berbagai games yang dimainkan bersama dengan anak anak sembari belajar tentang literasi rupiah.
Literasi rupiah sebagai pengetahuan, mencakup tentang cara merawat, mencintai dan menghargai rupiah. Kegiatan ini juga dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak tentang mata uang Indonesia yaitu rupiah.
Elisabeth Litawati selaku pengurus harian Panti Asuhan Pondok Kasih Anugerah Salatiga mengaku senang dengan diadakannya kegiatan seperti ini, karena anak-anak panti berpartisipasi secara aktif dalam bermain games dan menjawab pertanyaan dari pemateri serta diberi pemahaman tentang literasi rupiah.
Selain itu, L Magdalena selaku pengurus harian juga mengutarakan, kegiatan ini merupakan pertama kalinya menerima tamu setelah pelonggaran beraktifitas di masa pandemi covid 19. Walaupun begitu, semangat anak-anak tak luntur untuk mengikuti kegiatan yang dilaksanakan hari ini. Ia juga berharap supaya kedepannya GenBI dapat selalu konsisten dalam menyelenggarakan acara seperti ini.
“Harapan saya semoga kedepannya kegiatan seperti ini semakin lebih sukses lagi, dan GenBI lebih giat lagi dalam melaksanakan kegiatan yang mampu memberikan manfaat yang besar terhadap adik-adik di Panti Asuhan Pondok Kasih Anugrah Salatiga,” ujar Magdalena. (Siedoo)