Siedoo.com - Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Tidar Magelang, Jawa Tengah melakukan praktik pembuatan bata ringan, kemudian menguji kekuatan bahan bangunan itu, Rabu (03/02/2021). Teknik Sipil merupakan salah satu program studi di Untidar, dengan rasio persaingan paling ketat. | foto : Sahrudin Siedoo
ADV Daerah

Inilah 10 Program Studi Terketat Persaingannya di Untidar

MAGELANG – Setiap tahun, ribuan calon mahasiswa bersaing untuk bisa melanjutkan pendidikan ke Universitas Tidar (Untidar) Magelang, Jawa Tengah. Pada 2018 dan 2019, jumlah peminat bahkan tercatat sudah melewati angka 20 ribu, sementara daya tampungnya 3.000an saja.

Ada beragam alasan yang mendorong para calon mahasiswa membidik Untidar sebagai kampus pilihan. Biaya hidup yang relatif terjangkau, tingkat keamanan yang baik di Kota Magelang, serta berbagai alasan pendukung lainnya.

Untidar sendiri, sebagai perguruan tinggi negeri, memang baru berumur tujuh tahun. Akan tetapi, tatkala masih berstatus swasta, perjalanannya dalam mendidik kaum intelektual telah dilakukan dalam kurun waktu yang cukup panjang, tepatnya sejak 1979.

Itulah yang memotivasi para calon mahasiswa, untuk mantap memilih Untidar sebagai institusi pendidikan lanjutan. Memang, tidak semua pendaftar dapat ditampung oleh universitas berlambang burung elang ini.

Apalagi, sejumlah program studi yang diselenggarakan Untidar, dikenal memiliki tingkat keketatan atau tingkat persaingan yang cukup tinggi. Baik program-program studi kategori Soshum (Sosial Humaniora), maupun di kelompok Saintek (Sains dan Teknologi).

Berikut merupakan lima program studi Soshum dan lima program studi Saintek, dengan tingkat keketatan tertinggi di Untidar pada 2020, sebagaimana dikutip dari laman resminya, data.untidar.ac.id:

 

1) Program Studi S1 Ilmu Administrasi Negara (Fisipol). Jumlah peminat 1.466, diterima 193, rasio keketatan 7,60.

2) Program Studi S1 Manajemen (Fakultas Ekonomi). Jumlah peminat 1.485, diterima 199 orang, rasio keketatan 7,46.

3) Program Studi S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (FKIP). Jumlah peminat 1.235, diterima 169, rasio keketatan 7,31.

4) Program Studi S1 Ilmu Komunikasi (Fisipol). Jumlah peminat 1.368, diterima 197, rasio keketatan 6,94.

5) Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan (Fakultas Ekonomi). Jumlah peminat 1.093, diterima 194, rasio keketatan 5,63.

Baca Juga :  Unissula Lepaskan Mahasiswa KKN dan Burung Merpati

6) Program Studi S1 Agroteknologi (Fakultas Pertanian). Jumlah peminat 917, diterima 157, rasio keketatan 5,84.

7) Program Studi S1 Teknik Sipil (Fakultas Teknik). Jumlah peminat 920, diterima 202, rasio keketatan 4,55.

8) Program Studi S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (FKIP). Jumlah peminat 547, diterima 149, rasio keketatan 3,67.

9) Program Studi S1 Teknik Elektro (Fakultas Teknik). Jumlah peminat 575, diterima 157, rasio keketatan 3,66.

10) Program Studi S1 Pendidikan Matematika (FKIP). Jumlah peminat 491, diterima 145, rasio keketatan 3,39.

Di tahun 2021, Untidar menyediakan daya tampung 3.255 mahasiswa baru, terdiri dari 3.010 S1, 230 kuota D3 serta 15 mahasiswa baru pascasarjana.

Untidar saat ini menyelenggarakan sebanyak lima fakultas, 17 program studi S1, dua program studi D3 serta satu program studi pascasarjana.

Universitas yang dipimpin oleh Rektor Prof. Dr. Ir. Mukh Ariffin, M.Sc. ini tengah mengupayakan penambahan, dari lima menjadi 11 fakultas. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?