Siedoo.com -
ADV Kegiatan

SMK Muhammadiyah 2 Muntilan Gelar Workshop Simply Photo Product

MAGELANG – Melanjutkan kegiatan dalam mengajarkan bisnis online, setelah menggelar Workshop Instagram Business Mastery, Sabtu (13/6/2020), kini SMK Muhammadiyah 2 Muntilan adakan Workshop Simply Photo Product. Whorkshop ini terselenggara bekerjasama dengan Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Sabtu (27/6/2020).

Kepala SMK Muhammadiyah 2 Muntilan, Untung Supriyadi, S.Pd.I mengatakan workshop ini merupakan pembelajaran strategi berbisnis. Karena perkembangan saat ini jualan melalui dunia maya, maka perlu seorang pebisnis menawarkan produk dengan foto-foto yang menarik konsumen.

“Jadi kami tidak hanya mengajarkan berbisnis offline, namun juga berbisnis online dengan memanfaatkan media sosial yang ada,” katanya.

Menurut Untung, kegiatan ini memang dengan peserta terbatas dan menerapkan protokol kesehatan karena masih dalam masa pandemi Covid-19. Peserta hanya beberapa guru dengan maksud agar hasil benar-benar maksimal.

“Ketika nantinya anak-anak sudah masuk kembali, kegiatan akan kami kembangkan lebih lanjut,” terangnya.

Dalam workshop pembuatan foto produk ini, menghadirkan coach Ki Agung Sueb, fotografer spesialis produk. Dia menjelaskan seluk beluk pembuatan foto produk dengan memanfaatkan smartphone.

Sementara itu, Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Novi Setiaji Panuntun, S.Kom mengatakan pihaknya sangat senang dan bangga bekerjasama dengan SMK Muhammadiyah 2 Muntilan. Pasalnya sekolah ini sangat care dengan gerakan-gerakan kader Muhammadiyah. Sebagai sebuah amal usaha, SMK ini selalu melibatkan dan mengajak para kader Muhammadiyah dalam berbagai kegiatan pelatihan.

“Sehingga boleh dikatakan antara SMK Muhammadiyah 2 Muntilan dan Pemuda Muhammadiyah Magelang telah terjalin simbiosis mutualisme. Saling membantu dan saling menguntungkan sesama ortom Muhammadiyah,” ujarnya.

Novi menambahkan, pihaknya telah menandatangani MoU bersama pihak SMK ini untuk program wirausaha. Di mana, SMK Muhammadiyah 2 pernah mendapat peringkat 1 Omset Kewirausahaan (KWU) se-Indonesia.

“Hal itu menjadi bukti kegigihan SMK ini sebagai sekolah pencetak pengusaha,” tambah Novi.

Baca Juga :  SMK Muhammadiyah 2 Muntilan Jalankan Program ‘SMK Mbangun Desa’

Pembina kewirausahaan SMK Muhammadiyah 2 Muntilan, Nursita Rahmawati, S.Pd mengungkapkan Workshop Simply Photo Product sangat bermanfaat. Dirinya juga sebagai salah satu peserta merasa mendapat ilmu baru di bidang ini. Terutama ilmu mempromosikan sebuah produk usaha dan sebagai bahan ajar untuk para siswa.

“Semoga nantinya dapat kami jadikan materi pembelajaran untuk para siswa ketika sudah aktif kembali,” ungkapnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?