KOTA MAGELANG – Dalam rangka memotivasi para santri (siswa) untuk melek literasi digital, SMP IT Ihsanul Fikri Kota Magelang Jawa Tengah mengadakan Lomba Vlog Interaksi. Lomba ini juga mendorong siswa untuk dapat menuangkan gagasan-gagasan melalui pembuatan video. Sehingga di masa pandemi Covid-19 ini mereka memiliki kegiatan positif.
Ketua panitia Lomba Vlog Interaksi, Niko Brahmanto, S.Pd.Si, mengungkapkan kegiatan lomba ini sebagai upaya pihak sekolah untuk menggairahkan para santri di rumah. Selama melaksanakan Belajar dari Rumah, mereka juga bisa berkreasi dalam pembuatan video.
“Sehingga santri makin kreatif dalam menuangkan ide-ide segar mereka lewat video vlog. Seperti tujuan lomba ini untuk meningkatkan literasi digital di kalangan para santri,” ujarnya.
Selanjutnya Niko mengungkapkan tema atau materi yang dilombakan meliputi video interaksi, ceramah, dan hobi yang dituangkan dalam tutorial. Video dibuat dari awal Juni 2020 dan dikirim ke panitia paling lambat 22 Juni 2020.
Adapun tatacara lomba, dijelaskan Niko, santri mengirim video ke panitia. Selanjutnya menunggu jadwal penayangan, selanjutnya mereka bisa melihat di YouTube.
“Langkah berikutnya, peserta tinggal memberi like dan share ke banyak orang,” jelasnya.
Dikatakan Niko, lomba diperuntukkan bagi seluruh santri Ihsanul Fikri Islamic Boarding School (IFIBS). Namun hingga batas waktu yang ditentukan, ada 40 video vlog yang diikutsertakan lomba oleh para santri.
Video yang masuk ke panitia dinilai oleh tim penilai yang terdiri dari Tim IT, Wali Kelas, dan Panitia. Akhirnya tim penilai memutuskan juara di masing-masing tema pada lomba ini. Yaitu, pada tema Tutorial dan Hobby sebagai pemenang adalah Muhammad Azfa Lutfan Mauladin. Pada tema Ceramah Keagamaan direbut oleh Fendy Wahyu Jatmiko.
Sementara Muhammad Faiz Nur Fatih memenangi tema Interaksi Dengan Lingkunga. Artetha Medina Kallan tema Daily Vlog, dan video karya Sheehan Alvin Rayyan ditetapkan sebagai Video Favorit.
“Para pemenang mendapatkan piagam penghargaan dan sertifikat peserta lomba. Juga mendapat hadiah menarik dari panitia,” kata Niko.
Salah satu pemenang, Fendy Wahyu Jatmiko mengungkapkan kesannya. Semula dia membuat video vlog hanya untuk melaksanakan tugas sekolah sebagai peserta lomba, dan mengisi waktu luang selama masa Belajar dari Rumah. Tapi berkat usaha maksimal dan sungguh-sungguh, dia berhasil memenangi lomba untuk tema Ceramah Keagamaan.
“Alhamdulillah, walau belum sempurna sekali, dalam event ini video saya terpilih sebagai juara,” ungkapnya.
Fendy sangat berterima kasih kepada ustadz/ustadzah yang telah mengadakan event tersebut. Dia berharap hadiah yang diterimanya bermanfaat dan bisa menjadi contoh baik bagi teman-temannya.
“Semoga selama Belajar dari Rumah, teman-teman serta ustadz/ustadzah selalu diberikan kesehatan serta keberkahan, aamiin,” ucapnya.
Sementara itu Kepala SMP IT Ihsanul Fikri Kota Magelang, Agus Nugroho P.S., S.Pd mengatakan lomba pembuatan video ini mengawali kegiatan sekolah dalam menyambut program Digital School pada Tahun Ajaran 2020/2021.
“Lomba ini ke depan akan kami tingkatkan agar para santri melek literasi digital. Serta mampu mengembangkan bakat dan memiliki skill di bidang IT. Misalnya mahir membuat video pembelajaran,” kata Agus Nugroho P.S., S.Pd. (Siedoo)