MAGELANG – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Kota Magelang, Jawa Tengah mewadahi ekspresi siswanya melalui karya tulisan. Salah satunya dengan menerbitkan majalah sekolah setiap semester satu kali. Media ini digunakan untuk memantik dan mengasah bakat siswa dalam literasi.
“Kalau siswa menulis itu berlatih untuk menyampaikan pendapat dan inspirasinya yang berupa semacam artikel non fiksi. Sedangkan untuk yang fiksi, siswa akan berlatih untuk membuat cerita khayalan atau rekayasa dari imajinasinya,” kata Kepala SMPN 3, Harjanta, M.Pd.
Dijelaskannya, kegiatan menulis tersebut cukup mempunyai pengaruh terhadap pola pikir. Siswa nantinya akan mampu mengembangkan pemikiran dalam menyampaikan pendapat.
Majalah Gaze menjadi tempat untuk menuangkan ekspresi, imajinasi dan ide siswa yang berkaitan dengan kegiatan di sekolah dan keterampilan dari siswa. Siswa diharapkan aktif dalam mengisi majalah tersebut.
Melalui belajar menulis artikel, berita, opini, cerita dan tips yang bermanfaat, siswa akan terlatih dan terbiasa mencari bahan tulisan dengan membaca.
Hal ini menjadi salah satu bentuk literasi yang ada di sekolah dalam hal tulis menulis. Siswa dalam menulis juga selalu didampingi para guru, mulai dari perencanaan hingga dalam penyempurnaan dan siap baca.
Terdapat tiga pembimbing sebagai editor diantaranya Fita Setiowati, S.Pd, Riska Fauda Alfian, S.Pd dan M.F Eli Endah E, S.pd. Sedangkan untuk tim peliput terdapat 22 siswa.
“Seperti yang disampaikan mas Menteri Pendidikan, ini sangat cocok. Siswa juga mempunyai keterampilan dalam menulis, keterampilan menyampaikan pendapat, itu kan tidak semua orang bisa. Kalau sudah mempunyai modal bakat menulis seperti ini, kedepannya siswa mempunyai bekal,” jelasnya.
Selain itu, SMPN 3 juga menambah riwayat perolehan prestasinya menjelang akhir 2019 lalu. Diantaranya mendapat juara 3 pertandingan sepak bola Liga Pelajar, juara 2 Lomba Cerdas Cermat (LCC) dan juara 2 lomba Tilawah Putra tingkat Kota Magelang. (Siedoo)