Kegiatan

Sambut HUT Ke-63, Akmil Adakan Gowes Bersama Keluarga

MAGELANG – Gubernur Akademi Militer Mayor Jenderal TNI Totok Imam Santoso ternyata penggemar olahraga sepeda. Hal itu terungkap ketika bersama istri mengikuti gowes dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Akademi Militer (Akmil) ke-63. Gowes bersaama keluarga tersebut dilaksanakan Jumat (9/10/2020) dengan start dari Main Hall, Lapangan Pancasila Akmil dan finish di Resto Nalaya Borobudur, Magelang.

Dalam kegiatan tersebut Gubernur Akmil Mayor Jenderal TNI Totok Imam S., S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han) bersama Ketua Persit KCK PCBS Akmil, Desi Totok Imam. Juga Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI I Gde Agit Thomas beserta Rini Agit Thomas. Turut serta bersepeda para Pejabat Distribusi Akmil beserta ibu, para pengurus Persit KCK PCBS Akmil.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Akmil menyampaikan, mereka melaksanakan olahraga sepeda dengan keluarga dalam rangka Hari Ulang Tahun Akmil ke-63. Dalam pelaksanaannya tetap mempedomani protokol kesehatan.

“Sehingga kita tetap sehat bersama-sama menjaga kesehatan, tujuan kita sehat, kompak sebagai ajang silaturahmi antara pimpinan pembantu pimpinan, seluruh anggota dan keluarga,” ujar Mayjen Totok Imam.

Selain menyambut HUT Akmil, kegiatan gowes kali ini guna menjaga kebugaran dan kesehatan serta untuk meningkatkan imun tubuh. Sehingga dapat menangkal penularan Covid-19.

Diketahui, jarak yang ditempuh start dari Main Hall Akmil sampai finish di Resto Nalaya, Borobudur kurang lebih sejauh 17,9 Km untuk pesepeda pria. Sedangkan untuk rute wanita jarak tempuh mulai dari Resto Nalaya sampai Pintu 7 Manohara dan Keliling Candi Borobudur, lanjut Pintu 7 Manohara dan berakhir di Resto Nalaya kurang lebih sejauh 5 Km. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?

Recent Posts

ITS Luncurkan Prodi S1 Bisnis Digital

SURABAYA, siedoo.com -  Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) meluncurkan Program Studi (Prodi) S1 Bisnis Digital. Peluncuran perdana Prodi Bisnis Digital…

23 menit ago

Fikes UNIMMA Gelar Reuni Akbar, Ketua Alumni: Mikul Dhuwur Mendem Jero

MAGELANG, siedoo.com - Reuni akbar lintas angkatan digelar Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Temanya “Eratkan Kebersamaan, Wujudkan…

1 hari ago

Guru Besar UPH Dorong Perdamaian Melalui Penelitian Sensitivitas Konflik

TANGERANG, siedoo.com - Prof. Dr. Edwin Martua Bangun Tambunan, S.I.P., M.Si., Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas…

2 hari ago

Lomba Wana Lestari 2024, UKM MENTARI UNIMMA Siap Berlaga Tingkat Nasional

MAGELANG, siedoo.com - Berdasarkan hasil penilaian administrasi oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Jawa Tengah, Unit Kegiatan Mahasiswa…

3 hari ago

TMMD Sengkuyung Tahap II di Magelang Percepat Pelaksanaan Pembangunan

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan Program TMMD Sengkuyung Tahap II merupakan salah satu kegiatan terpadu yang…

4 hari ago

UNIMMA Kembali Peroleh Predikat WTP

MAGELANG, siedoo.com - Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada Laporan Keuangan Tahun 2023 kembali diraih Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Hal…

5 hari ago