PEMBELAJATAN. Proses pembelajaran di SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang, Jawa Tengah. (foto: istimewa)
Siedoo.com - PEMBELAJATAN. Proses pembelajaran di SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang, Jawa Tengah. (foto: istimewa)
ADV

Daftar di SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang Saja, Ada 4 Progam Unggulan

MAGELANG, siedoo.com – SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang, Jawa Tengah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2023/2024. Sekolah ini memiliki 4 program unggulan. Yakni, Tahfidz dan Tahsin Al-Qur’an, Kewiraan, Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, dan Bina Pribadi Islam (BPI).

Sedangkan untuk kelasnya ada dua program. Yakni, Kelas Tahfidz (Tahasus) dengan target menambah hafalan Al-Qur’an 15 Juz. Lalu Kelas Bahasa Asing (Bahasa Arab dan Bahasa Inggris) dengan menambah hafalan Al-Qur’an 6 Juz.

Untuk program pendukung yang dijalankan adalah puasa sunnah setiap pekan, pembiasaan qiamul lail setiap malam, perkemahan akbar santri dan pesiar.

SMPIT Ihsanul Fikri juga menganut sistem Kewiraan. Yakni, program kesamaaptaan guna membangun pribadi yang disiplin.

14 ekstrakulikuler yang dijalankan adalah Panahan, Futsal, English Club, Arabic Club, Desain Grafis, Badminton, MTQ, Rebana, Bela Diri, Kaligrafi, Coding, Melukis, PBB, dan Voli.

Untuk pendaftaran di SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang dapat melalui website www.ifbs.sch.id/psb.

PPDB SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang melalui tiga gelombang. Gelombang 1 dimulai pada 3 Oktober -17 November 2022, gelombang 2 dimulai 5 Desember – 25 Januari 2023, dan gelombang 3 dimulai pada 14 Februari – 24 Maret 2023 dengan sistem one week sevice.

SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang menerima 3 jalur penerimaan siswa baru. Yakni, dengan jalur prestasi dengan hafalan Al-Qur’an minimal 5 juz, juara 1-3 provinsi atau nasional dengan segala jenis perlombaan, dan rangking 1 di sekolah.

Kedua jalur reguler tanpa menggunakan syarat khusus, dan yang terakhir jalur yatim dan dhuafa.

Dalam penerimaan siswa jalur Yatim dan Dhuafa terbatas. Hanya menerima 20 anak dan dengan syarat tertentu. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi Siti Maghfiroh (081274641385). (fathna/siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?