Daerah

Guru Besar UNY Bertambah 13 Orang

YOGYAKARTA – Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) memiliki 181 orang profesor. Jumlah ini setelah mengalami penambahan 13 guru besar. Acara pengukuhan tersebut digelar di Auditorium pada Sabtu (19/6/2021).

“Kegiatan pengukuhan guru besar ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan Dies Natalis UNY ke-57 yang dirancang sederhana namun khidmat. Selamat dan sukses atas reputasi yang ditunjukkan pada kita dengan adanya pidato pengukuhan sebagai guru besar,” kata Rektor UNY Prof. Sumaryanto dalam sambutannya.

Selain yang dikukuhkan pada saat ini, ia juga menyampaikan bahwa hingga saat ini UNY sedang menunggu persetujuan usulan guru besar dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi sejumlah 35 orang. Mereka meliputi FBS 10 orang, kemudian FIP, FMIPA, FIS, FT dan FIK masing-masing 5 orang.

Rektor juga meminta agar diberitahu apabila ada mahasiswa, dosen atau tenaga kependidikan yang mendapat cobaan akibat pandemi Covid-19 karena akan di back-up termasuk untuk rehabilitasi. Dengan pengukuhan para guru besar ini menandakan bahwa UNY telah memiliki 181 orang profesor.

Guru besar yang baru saja dikukuhkan yaitu, Prof. Ibnu Syamsi Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Kewirausahaan Anak Berkebutuhan Khusus dari Fakultas Ilmu Pendidikan, Prof. Anwar Effendi Guru Besar dalam Bidang Ilmu Sastra dan Bahasa Indonesia (Fakultas Bahasa dan Seni), Prof. Sugiman Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Matematika (Fakultas MIPA), Prof. Insih Wilujeng Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan IPA (Fakultas MIPA).

Selain itu, Prof. Paidi Guru Besar dalam Bidang Ilmu Strategi Pembelajaran Biologi (Fakultas MIPA), Prof. Agus Maman Abadi Guru Besar dalam Bidang Ilmu Matematika (Fakultas MIPA), Prof. Dhoriva Urwatul Wutsqa Guru Besar dalam Bidang Ilmu Matematika (Fakultas MIPA), Prof. Marzuki Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Agama Islam (Fakultas Ilmu Sosial), Prof. Subagyo Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Olahraga (Fakultas Ilmu Keolahragaan), Prof. Endang Rini Sukamti Guru Besar dalam Bidang Ilmu Ilmu Kepelatihan Olahraga (Fakultas Ilmu Keolahragaan).

Prof. BM Wara Kushartanti Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (Fakultas Ilmu Keolahragaan), Prof. Soni Nopembri Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Jasmani (Fakultas Ilmu Keolahragaan) dan Prof. Endang Mulyani Guru Besar dalam Bidang Ilmu Pendidikan Ekonomi (Fakultas Ekonomi). (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?
Tags: UNY

Recent Posts

Zaleha Rumadi Mahasiswa UNIMMA Lolos IISMA 2024

MAGELANG, siedoo.com - Mahasiswa S1 Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA), Zaleha Rumadi berhasil lolos menjadi awardee Indonesia International Student…

2 jam ago

ITS Targetkan Kenaikan Penerima Beasiswa

SURABAYA, siedoo.com - Anggaran pencairan beasiswa yang berhasil dikumpulkan oleh Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) baik dari internal maupun eksternal…

1 hari ago

Pj Bupati Magelang: Momentum Idul Fitri Harus Bisa Membawa Semangat

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan momentum Idul Fitri ini harus bisa membawa semangat khususnya kepada para…

2 hari ago

347 Kabupaten/Kota Telah Membentuk Satgas PPKSP, Apa Fungsinya

JAKARTA, siedoo.com - Kemendikbudristek telah mengeluarkan Permendikbudristek Nomor 46 tahun 2023 yang mengatur tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan…

3 hari ago

Kembangkan Aplikasi Pemantau Pasien Gagal Ginjal Kronis

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menggandeng Rumah Sakit Universitas Airlangga (RSUA) dalam pengembangan terobosan aplikasi SahabatCAPD, sebuah…

2 minggu ago

Kemendikbudristek Kembali Buka Program PPG Prajabatan

JAKARTA, siedoo.com - Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan kembali dibuka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada 4…

2 minggu ago