Daerah

Mahasiswa Unissula Edukasi Masyarakat untuk Tingkatkan Imun

DEMAK – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Covid-19 Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Semarang, Jawa Tengah terjun langsung ke masyarakat membantu persoalan di masyarakat. Tidak hanya memberikan edukasi tentang pola hidup sehat di masa pandemi, mahasiswa KKN juga diminta agar lebih banyak melakukan edukasi mengenai pentingnya Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.

Prokes tersebut meliputi 5M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Saat ini masyarakat banyak yang tidak melakukan Prokes sehingga angka yang terinfeksi Covid-19 semakin meningkat.

Sesuai dengan program KKN Tematik Covid-19, mahasiswa dari kelompok 36 menyebarkan poster tentang pola hidup sehat untuk meningkatkan imun saat pandemi. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengedukasi masyarakat Desa Berahan Kulon, Kecamatan Wedung, Kabupaten Demak, Jateng.

“Mahasiswa dibantu perangkat desa setempat menempelkan poster di sejumlah titik strategis agar mudah dibaca oleh masyarakat. Penempelan poster oleh mahasiswa KKN tersebut dilaksanakan dengan Prokes ketat sesuai dengan petunjuk teknis pelaksanaan program KKN Tematik Unissula edisi XI tahun 2021,” kata DPL KKN Unissula Kelompok 36, Meilan Arsanti, M. Pd.

Selama pandemi Covid-19 masyarakat diimbau untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh dengan cara pola hidup sehat. Akan tetapi, tidak semua masyarakat memahami bagaimana cara menjaga imunnya agar tidak rentan terinfeksi Covid-19.

Sejumlah cara dilakukan masyarakat dari informasi-informasi yang didapat, baik melalui internet atau dari mulut ke mulut. Edukasi melalui poster perilaku hidup sehat tersebut, tidak hanya ditempelkan di titik-titik strategis.

Mahasiswa juga melakukan edukasi kepada masyarakat melalui media sosial seperti Whatapps, Facebook, Twitter, Instagram, dan media sosial lainnya. Saat ini media sosial menjadi salah satu sarana yang cukup efektif dalam memberikan dan menyebarkan informasi.

Mahasiswa KKN diharapkan dapat memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat secara konsisten dan juga sosialisasinya dapat terealisasikan secara langsung dan dapat dirasakan dampaknya. (Siedoo)

 

– Penulis Meilan Arsanti, M. Pd
DPL KKN, Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Unissula, Jateng

Apa Tanggapan Anda ?
Tags: Unissula

Recent Posts

Fikes UNIMMA Gelar Reuni Akbar, Ketua Alumni: Mikul Dhuwur Mendem Jero

MAGELANG, siedoo.com - Reuni akbar lintas angkatan digelar Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Temanya “Eratkan Kebersamaan, Wujudkan…

1 hari ago

Guru Besar UPH Dorong Perdamaian Melalui Penelitian Sensitivitas Konflik

TANGERANG, siedoo.com - Prof. Dr. Edwin Martua Bangun Tambunan, S.I.P., M.Si., Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas…

2 hari ago

Lomba Wana Lestari 2024, UKM MENTARI UNIMMA Siap Berlaga Tingkat Nasional

MAGELANG, siedoo.com - Berdasarkan hasil penilaian administrasi oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Jawa Tengah, Unit Kegiatan Mahasiswa…

3 hari ago

TMMD Sengkuyung Tahap II di Magelang Percepat Pelaksanaan Pembangunan

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan Program TMMD Sengkuyung Tahap II merupakan salah satu kegiatan terpadu yang…

4 hari ago

UNIMMA Kembali Peroleh Predikat WTP

MAGELANG, siedoo.com - Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada Laporan Keuangan Tahun 2023 kembali diraih Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Hal…

5 hari ago

ITS Beri Pelatihan kepada Pusdatin Kemensos

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menggelar Cyber Security Training untuk membantu kesiapan menghadapi serangan dunia siber, Rabu…

1 minggu ago