Daerah

Jadikan Pembeda Lulusan UNIMMA

MAGELANG – Saat ini sudah waktunya Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) bukan hanya sekadar menjadi ciri khas Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (PTMA) di Indonesia. Tetapi lebih dari itu, AIK harus bisa menjadi asas dan jiwa pendidikan Muhammadiyah.

“Dalam konteks inilah pentingnya rumusan sistem pendidikan Muhammadiyah yang menempatkan AIK sebagai jiwa atau ruh pendidikan Muhammadiyah,” kata Rektor Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) Jawa Tengah, Dr. Suliswiyadi M.Ag.

Ia menyampaikan itu saat workshop AIK dengan tema “AIK Sebagai Ruh Kehidupan Kampus”. Lebih lanjut, Rektor menambahkan jika diperlukan gagasan Reformulasi Gerakan AIK-isasi UNIMMA.

“Di kampus UNIMMA sendiri misalnya, bisa dengan mendesain AIK secara kurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler serta setting Hidden Curriculum menuju standar kampus Islami,” tambahnya.

Untuk diketahui, Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) merupakan salah satu ciri khas yang dimiliki oleh seluruh Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (PTMA) di Indonesia. Melalui Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Studi Islam (LP2SI), Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) mengadakan workshop AIK dengan tema itu selama dua hari.

Workshop yang dilakukan melalui ruang temu virtual tersebut dihadiri oleh Rektor dan jajarannya, Badan Pembina Harian (BPH), Kepala Program Studi (Kaprodi) dan Dosen pengampu mata kuliah AIK.

Sementara itu, Drs. H. Sugiyono, M.Si, Ketua BPH UNIMMA mengapresiasi kegiatan workshop karena hal tersebut merupakan bentuk keseriusan pimpinan untuk mendukung mata kuliah AIK.

“Urgensi pengembangan kurikulum AIK diharapkan dengan mata kuliah tersebut, lulusan UNIMMA mempunyai pembeda dari lulusan perguruan tinggi lain. Bedanya ada di watak, perilaku, kepribadian dan jiwa semangatnya yang berlandaskan Islam dan Muhammadiyah,” ujar Sugiyono.

Acara dilanjutkan dengan diskusi terkait desain kurikulum AIK yang akan dipakai mulai semester genap tahun ajaran 2020/2021. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?
Tags: UNIMMA

Recent Posts

ITS Targetkan Kenaikan Penerima Beasiswa

SURABAYA, siedoo.com - Anggaran pencairan beasiswa yang berhasil dikumpulkan oleh Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) baik dari internal maupun eksternal…

16 jam ago

Pj Bupati Magelang: Momentum Idul Fitri Harus Bisa Membawa Semangat

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan momentum Idul Fitri ini harus bisa membawa semangat khususnya kepada para…

2 hari ago

347 Kabupaten/Kota Telah Membentuk Satgas PPKSP, Apa Fungsinya

JAKARTA, siedoo.com - Kemendikbudristek telah mengeluarkan Permendikbudristek Nomor 46 tahun 2023 yang mengatur tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan…

3 hari ago

Kembangkan Aplikasi Pemantau Pasien Gagal Ginjal Kronis

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menggandeng Rumah Sakit Universitas Airlangga (RSUA) dalam pengembangan terobosan aplikasi SahabatCAPD, sebuah…

2 minggu ago

Kemendikbudristek Kembali Buka Program PPG Prajabatan

JAKARTA, siedoo.com - Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan kembali dibuka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada 4…

2 minggu ago

Alim Ulama hingga Panti Asuhan Mendapat Tali Asih dari Pemkot Magelang

MAGELANG, siedoo.com - Pemkot Magelang memberikan tali asih kepada 99 alim ulama, 12 pondok pesantren, 5 panti asuhan dan 3…

2 minggu ago