Siedoo.com - Pembelajaran jarak jauh siswa SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang menggunakan aplikasi Schoology dan Zoom. (foto: Jatmiko Siedoo)
ADV Teknologi

Aplikasi Schoology Bantu Siswa SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang Belajar Jarak Jauh

MAGELANG – Siswa SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang memanfaatkan aplikasi Schoology untuk melaksanakan proses belajar mengajar yang dilakukan jarak jauh. Akibat pandemi Covid-19 yang terjadi sejak Maret 2020 lalu, hampir semua siswa sekolah yang menerapkan sistem boarding itu harus melakukan pembelajaran dengan sistem online.

“Semua materi pelajaran hingga tugas kita lakukan melalui aplikasi tersebut (Schoology),” terang Ahmad Aji Ismaidi, Tim Media Center SMPIT Ihsanul Fikri Kota Magelang, Jumat (11/9/2020).

Penggunaan aplikasi ini sendiri sejatinya sudah berjalan sebelum adanya pandemi. Namun usai adanya penyebaran virus yang berasal dari Wuhan China ini, semua dilakukan full menggunakan aplikasi tersebut.

Dijelaskan Aji, dalam aplikasi tersebut, para guru dan siswa dapat mengakses materi pembelajaran yang berbentuk dokumen. Di mana guru kelas diwajibkan untuk mengunggah materi setiap hari, dan nantinya para siswa diwajibkan untuk mengakses setiap hari.

“Jadi materi semua di-upload ke situ dan siswa mengecek sendiri materinya. Materi diperbarui setiap hari, dan ada tim yang akan memantau dan mengecek materi apakah sudah update atau belum. Semisal ada gangguan seperti tidak bisa diakses daan sebaginya, tim akan mengingatkan dan membenahi,” tambah Aji.

Selain aplikasi tersebut, pihak sekolah juga mewajibkan adanya WhatsApp Group (WAG) masing-masing kelas untuk memantau perkembangan pembelajaran serta meningkatkan intensitas komunikasi antara guru dan siswa. Pihak sekolah juga memanfaatkan platform Youtube serta Zoom untuk materi-materi pembelajaran Alquran.

“Pembelajaran Alquran seperti pelajaran tahfidz dilakukan via Zoom dan itu setiap hari,” sebutnya.

Pihaknya berharap, hadirnya berbagai aplikasi serta pemanfaatan teknologi di masa pandemi ini mampu membuat para siswa lebih mengenal perkembangan teknologi. Serta merasakan manfaat dari kemajuan zaman yang serba cepat dan canggih ini.

Baca Juga :  Dukung Sekolah Daring, SD Muhammadiyah 2 Alternatif Kota Magelang Launching Web Baru

“Dilihat dari sisi positif sebenarnya pandemi ini juga bisa melatih siswa agar ke depan tidak kaget jika (pembelajaran) dilakukan secara online berlanjutan. Sehingga pembelajaran tetap bisa berjalan dengan baik,” tutupnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?