Siedoo.com -
Kegiatan

Capaja Akmil Ikuti Geladi Prasetya Perwira Secara Virtual

MAGELANG – Calon Perwira Remaja (Capaja) Akademi Militer (Akmil) Magelang melaksanakan geladi persiapan Prasetya Perwira (Praspa) secara Virtual serentak dari Istana Negara Jakarta. Geladi itu juga dilakukan di masing-masing Akademi Angkatan dan Akademi Kepolisian. Yaitu Akademi Angkatan Laut (AAL) di Surabaya, Akademi Angkatan Udara (AAU) di Yogjakarta dan Akademi Kepolisian (Akpol) di Semarang.

Kepala Penerangan dan Hubungan Masyarakat Akmil (Kapenhumas) Letkol Arm Kukuh Dwi Antono, S.I.P. mengatakan, bagi Capaja TNI AD (Akmil) kegiatan geladi dilaksanakan di Lapangan Sapta Marga Akmil, Magelang. Geladi tersebut dihadiri Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman, Wakil Gubernur Akademi Militer Brigjen TNI I Gde Agit Tomas. Serta Pejabat Distribusi Akademi Militer dan Para Pengasuh dan Capaja TNI AD.

“Dari 254 Taruna dan Taruni Tingkat IV, hadir 232 Taruna dan 20 Taruni. Karena 2 Taruna sudah berada di Istana Negara sebagai Perwakilan penerima Anugerah Adimakayasa dan Perwakilan penyumpahan,” jelas Kukuh.

Dalam kesempatan itu, didampingi istri, Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman berkenan hadir mengawasi kegiatan geladi. Serta melihat langsung kesiapan pelaksanaan Praspa yang akan dilaksanakan pada Selasa 14 Juli 2020 mendatang. Yang sebelumnya diberitakan direncanakan pelaksanaannya tanggal 16 Juli 2020.

Selanjutnya Kukuh mengungkapkan, pelaksanaan kegiatan Prasetya Perwira TNI dan POLRI yang akan dilaksanakan di Istana Negara Jakarta, hanya akan dihadiri oleh para Perwakilan penerima Anugerah Adimakayasa dan Perwakilan penyumpahan dari masing-masing Angkatan dan Kepolisian.

Sedangkan bagi orang tua yang mendapat undangan untuk menghadiri acara tersebut adalah orang tua dari Capaja peraih Adimakayasa. Untuk Taruna yang lain akan mengikuti Praspa tersebut di masing-masing Akademi melalui Video Conference yang telah dihubungkan ke Istana Negara.

Baca Juga :  Ingin Jadi Sarjana Lulusan Australia? Coba Daftar di Sini

“Untuk Capaja TNI AD di Akmil Magelang, dilakukan di Stadion Sapta Marga”.

Pada bagian akhir geladi Prasetya Perwira (Praspa) Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Republik Indonesia ini diakhiri dan dimeriahkan dengan penampilan demonstrasi drum band dari tiap-tiap akademi. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?