Kegiatan

Konsisten Sebagai Pencetak Pengusaha, SMK Muhammadiyah 2 Muntilan Gelar Workshop Kewirausahaan

MAGELANG – Salah satu upaya mewujudkan visi sebagai Sekolah Pencetak Pengusaha, SMK Muhamadiyah 2 Muntilan Kabupaten Magelang memfasilitasi kegiatan Workshop Instagram Business Mastery, bertempat di sekolah itu, Sabtu (13/6/2020). Gelaran workshop tersebut merupakan kerjasama antara SMK Muhammadiyah 2 Muntilan dan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Magelang.

Narasumber yang dihadirkan adalah seorang seorang praktisi bisnis instagram, Masagung Munif. Sementara peserta workshop dibatasi sekitar 25 orang dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Diketahui latar belakang peserta beragam, namun kebanyakan dari kalangan pengusaha dan guru.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Novi Setiaji Panuntun, S.Kom mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk memaksimalkan pemanfaatan media sosial sebagai sarana bisnis. Sehingga akan memaksimalkan hasil bisnisnya.

“Ini sangat perlu, mengingat era sekarang adalah era revolusi industri 4.0. Di mana bentuk informasi dan publikasi lebih mudah, sehingga kita butuh banyak ilmu untuk memanfaatkan media tersebut,” katanya.

Selanjutnya, Novi mengungkapkan alasan kerjasama pihaknya dengan SMK Muhammadiyah 2 Muntilan. Menurutnya SMK ini merupakan sekolah yang mendukung penuh wirausaha. Bahkan SMK Muhammadiyah 2 Muntilan pernah mendapat peringkat 1 Omset Kewirausahaan (KWU) se-Indonesia.

“Kami pun telah menandatangani MoU bersama Pihak SMK Muhammadiyah 2 untuk program selanjutnya dalam bidang wirausaha,” ungkap Novi.

Dalam sambutannya, Kepala SMK Muhammadiyah 2 Muntilan, Untung Supriyadi, S.Pd.I mengatakan visi sebagai Sekolah Pencetak Pengusaha bukanlah sekedar jargon atau menjadi isapan jempol belaka. Ditegaskan Untung, SMK Muhammadiyah 2 Muntilan konsisten mengupayakan terwujudnya visi tersebut dengan berbagai kegiatan pendukung.

“Salah satunya dengan memfasilitasi kegiatan workshop ini. Kami senantiasa berkomitmen dalam melahirkan pengusaha-pengusaha baru Indonesia. Sehingga terwujud SMK Muhammadiyah 2 Muntilan sebagai entrepreneur maker,” tegas Untung Supriyadi, S.Pd.I. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?

Recent Posts

Besaran Bagi Hasil Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama di Kabupaten Magelang Capai Rp197 M

MAGELANG, siedoo.com - Pada tahun 2023, besaran bagi hasil dari pajak kendaraan bermotor dan bea balik nama untuk Kabupaten Magelang…

13 jam ago

Peringati Hari Kartini, Sekolah Indonesia Cairo Gelar Upacara Bendera

MESIR, siedoo.com -  Cerminan semangat Kartini tidak hanya di Indonesia. Tetapi juga di luar negeri. Seperti di Sekolah Indonesia Cairo…

2 hari ago

Capaian Triwulan I Tahun 2024 di Kabupaten Magelang Relatif Lebih Baik

MAGELANG, siedoo.com - APBD Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2024, di luar dana BOS dan BOP yaitu sejumlah Rp. 2.846.024.678.481. Sampai…

2 hari ago

Berikut Sistem Penanganan Medis Berbasis Metaverse yang Gagasan Mahasiswa ITS

SURABAYA, siedoo.com - Tim mahasiswa dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menginovasikan sebuah sistem penanganan kesehatan personalized medicine berbasis metaverse bernama…

3 hari ago

Ikuti POPDA Eks Kedu, 160 Atlet dan Official asal Kota Magelang Dilepas

MAGELANG, siedoo.com - Wali Kota Magelang, dr. Muchamad Nur Aziz melepas 160 atlet termasuk pelatih/official Kota Magelang di Pendopo Pengabdian Kota Magelang,…

4 hari ago

Luar Biasa! ITS Naik Peringkat II Pendanaan PKM Terbanyak Nasional

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berhasil menempati posisi terbanyak kedua perguruan tinggi dengan proposal yang mendapatkan pendanaan…

5 hari ago