Daerah

Belajar Tertib Lalulintas KB dan TK Islam Jamiatul Quro Datangkan Polisi

MAGELANG – Mengenalkan berbagai profesi kepada siswa bisa melalui berbagai macam cara. Seperti kegiatan yang dilaksanakan Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK) Islam Jamiatul Quro, Kota Magelang, Jawa Tengah. Sekolah ini mendatangkan polisi untuk bermain dan belajar bersama siswa.

“Setiap dua tahun sekali di kelas inspirasi kita akan mendatangkan salah satu pelaku profesi pekerjaan untuk dikenalkan kepada siswa,” jelas Kepala KB TK Islam Jamiatul Quro, Eka Anita Dewi, S.Pd.

Acara yang berlangsung pada Selasa (11/02/2020) ini bekerjasama dengan Polres Kota Magelang di halaman sekolah. Tajuk yang diambil “Polisi Sahabat Anak”. Kesempatan tersebut mengenalkan profesi sebagai polisi dan memberikan arahan tentang tertib lalulintas kepada siswa sejak dini.

Polisi mengenalkan berbagai macam rambu lalulintas kepada siswa, “Selain memang program dari sekolah, kepolisian juga punya program untuk mengenalkan tertib lalulintas sejak dini. Jadi memang sekaligus mendukung program kepolisian,” ujarnya.

Polisi dengan menggunakan berbagai alat peraga berhasil mencuri perhatian siswa. Salah satunya mengajak siswa tertib saat berkendara di jalan. Meskipun siswa belum menjadi pengendara kendaraan bermotor, diharapkan siswa bisa terlebih dahulu mengerti aturan tata tertib berlalulintas.

“Harapan kami mengenalkan tata tertib berlalulintas kepada siswa sejak dini memang agar siswa sungkan dan enggan melanggar ketika berlalu lintas,” kata Jaka Sudibya selaku Kanit Dikyasa Polres Kota Magelang.

Siswa juga diajak belajar langsung berkendara dengan menggunakan alat peraga mobil mainan. Siswa akan menjalankan mobil mainan seperti layaknya bermain bersama teman dilengkapi rambu-rambu lalulintas, sehingga siswa bisa lebih mudah mengenal rambu.

“Dengan ini kita dari kepolisian juga berharap siswa menjadi pelopor keselamatan, seperti slogan kita stop pelanggaran, stop kecelakaan, keselamatan untuk kemanusiaan,” tuturnya.

Selain mengarahkan siswa untuk tertib lalulintas, tentu kegiatan ini turut mengenalkan profesi polisi yang baik kepada siswa. Sehingga profesi polisi bisa menjadi inspirasi untuk dijadikan cita-cita di masa depan.

Dengan dihadirkannya polisi secara langsung, diharapkan siswa tidak lagi pobia dengan polisi. Jadi siswa memiliki mainset bahawa polisi itu memiliki sifat jujur, disiplin dan perwira sehingga bisa dijadikan role model untuk siswa.

“Kadang kan ada anak yang takut kalau bertemu polisi, nah dengan ini harapanya siswa tidak takut lagi dengan polisi,” tutupnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?

Recent Posts

Fikes UNIMMA Gelar Reuni Akbar, Ketua Alumni: Mikul Dhuwur Mendem Jero

MAGELANG, siedoo.com - Reuni akbar lintas angkatan digelar Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Temanya “Eratkan Kebersamaan, Wujudkan…

1 hari ago

Guru Besar UPH Dorong Perdamaian Melalui Penelitian Sensitivitas Konflik

TANGERANG, siedoo.com - Prof. Dr. Edwin Martua Bangun Tambunan, S.I.P., M.Si., Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas…

2 hari ago

Lomba Wana Lestari 2024, UKM MENTARI UNIMMA Siap Berlaga Tingkat Nasional

MAGELANG, siedoo.com - Berdasarkan hasil penilaian administrasi oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Jawa Tengah, Unit Kegiatan Mahasiswa…

3 hari ago

TMMD Sengkuyung Tahap II di Magelang Percepat Pelaksanaan Pembangunan

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan Program TMMD Sengkuyung Tahap II merupakan salah satu kegiatan terpadu yang…

4 hari ago

UNIMMA Kembali Peroleh Predikat WTP

MAGELANG, siedoo.com - Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada Laporan Keuangan Tahun 2023 kembali diraih Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Hal…

5 hari ago

ITS Beri Pelatihan kepada Pusdatin Kemensos

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menggelar Cyber Security Training untuk membantu kesiapan menghadapi serangan dunia siber, Rabu…

1 minggu ago