Siedoo.com - Prosesi pelantikan di SMKN Jumo Temanggung, Jawa Tengah. | foto : Siedoo
Daerah

Pramuka, Mendidik Anak untuk Bekerjasama dan Bertanggungjawab

TEMANGGUNG – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri Jumo Temanggung, Jawa Tengah melantik 275 anggota baru pramuka. Mereka dilantik secara resmi setelah menjalani serangkaian acara perkemahan Jumat-Sabtu (Perjumsa) pada 30-31 Agustus 2019 kemarin. Kegiatan ini diawali dengan upacara pembukaan, kemudian malamnya kegiatan api unggun dan jelajah malam.

“Kegiatan ini adalah salah satu upaya untuk menanamkan pendidikan karakter kepada siswa baru,” jelas Aris, salah satu pembina pramuka.

Ia mengatakan, jika di luar sana anak dimanjakan oleh berbagai kemudahan yang menjadikan anak untuk bermalas-malasan, di sini justru dididik untuk mandiri. Selain itu juga dididik bekerjasama dengan teman yang lain, serta belajar bertanggungjawab.

“Nilai Pramuka yang terkandung dalam Tri Satya dan Dasa Dharma agar benar diamalkan, agar menjadi generasi muda yang berkarakter dan siap untuk terjun di masyarakat,” jelasnya.

Adapun kegiatan pada hari kedua, yaitu dengan game melatih kebersamaan dan semangat pantang menyerah. Kemudian ditutup dengan upacara penutupan sekaligus pelantikan sebagai anggota baru SMK Negeri Jumo.

Panitia juga menaruh harapan besar kepada para peserta. “Semoga dengan kegiatan ini mereka menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat untuk orang-orang di sekitarnya,” jelas Cahyo, Ketua Panitia. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?