Siedoo.com -
Tokoh

Pesan Sandi ke Mahasiswa, Persoalan Ekonomi Indonesia Harus Diselesaikan

Siedoo, Mantan Calon Wakil Presiden Indonesia, Sandiaga Salahudin Uno, berharap mahasiswa dapat mengambil peran dalam pembangunan dan mengatasi problema bangsa. Ada tantangan yang akan dihadapi mahasiswa baru setelah menyelesaikan pendidikan.

Dalam empat tahun ke depan, Sandi meramalkan, kondisi ekonomi Indonesia menjadi tantangan besar yang harus segera diselesaikan.

“Empat tahun ke depan, kalian akan lulus dan mulai mencari lapangan pekerjaan. Di waktu itu, kalian akan menemukan kondisi ekonomi yang sudah berubah. Lapangan pekerjaan akan mengalami deindustrialisasi,” ujarnya dihadapan 8.000 mahasiswa baru Universitas Indonesia (UI) belakangan ini.

Menurut Sandiaga Uno, generasi milenial punya peranan penting di era 4.0. Nantinya mahasiswa baru diharapkan mampu membuka lapangan pekerjaan sesuai keahlian masing-masing.

“Di industri 4.0 ini nantinya mampu menjadi peluang bagi anak muda untuk berinovasi dalam menciptakan lapangan pekerjaan,” katanya.

Terakhir, Sandi berpesan kepada peserta Orientasi Kehidupan Kampus Universitas Indonesia (OKK UI) 2019 untuk dapat berkontribusi dalam menciptakan peluang usaha di masa yang akan datang.

“Pesannya the future is nowthe best way to create the future adalah dengan mengubah mindset. Jadi cara terbaik untuk mengubah masa depan kita adalah dengan cara mengubah mindset kita,” tuturnya.

Pada Selasa 20 Agustus 2019, seluruh fakultas di Universitas Indonesia resmi memulai rangkaian acara Pengenalan Sistem Akademik Fakultas (PSAF) untuk seluruh mahasiswa UI angkatan 2019.

Kegiatan PSAF ini sendiri merupakan wadah orientasi seputar kehidupan di fakultas untuk mahasiswa baru di UI.

Kegiatan PSAF dilakukan setelah sebelumnya dilakukan simbolisasi penyerahan bendera seluruh fakultas untuk kegiatan mahasiswa baru selanjutnya oleh Project Officer Orientasi Kehidupan Kampus Universitas Indonesia (OKK UI 2019) di Balairung UI, Senin lalu.

Baca Juga :  Solichah Larasati Dosen ITTP, Sabet Penghargaan Best Paper di Malaysia

Rangkaian kegiatan PSAF atau lebih dikenal dengan PSA MABIM (Pengenalan Sistem Akademik – Masa Bimbingan) sudah dimulai sejak hari selasa dan akan berakhir hari Kamis (22/08/2019) mendatang.

Dalam kegiatan PSA MABIM FIB UI 2019, sama seperti tahun sebelumnya mahasiswa angkatan 2019 diberikan pengenalan umum seputar kegiatan belajar di fakultas.

Pengenalan dekan, unit-unit akademisi, pemakaian SIAK-NG (Sistem Akademik – Next Generation), merupakan salah satu dari kegiatan PSA MABIM FIB UI 2019.

Mahasiswa FIB juga dibekali kegiatan berupa pemberian tugas individu mahasiswa baru di PSA MABIM untuk melatih mereka mempersiapkan kegiatan perkuliahan mereka ke depan. (*)

Apa Tanggapan Anda ?