Nasional

Jalur SBMPTN, ITS Sediakan 1.574 Kuota Mahasiswa Baru

SURABAYA – Pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)  2019 ini, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, Jawa Timur mengalokasikan 1.574 kuota untuk mahasiswa barunya. Jumlah tersebut merupakan 40 persen dari daya tampung total ITS pada tahun ini.

Sementara sisanya sebesar 60 persen dibagi rata pada jalur SNMPTN dan Progam Kemitraan dan Mandiri (PKM). Mulai tahun ini pula, terdapat prodi baru yaitu Studi Pembangunan yang tergolong dalam kategori sosial dan humonaria (soshum).

Melihat data pada peminat tahun lalu dan daya tampung tahun ini, tercatat bahwa keketatan dari prodi yang tergolong baru justru sangat ketat. Sebab, daya tampung prodi baru cenderung sangat sedikit dan peminatnya lumayan banyak.

Kepala Subdirektorat Penerimaan Mahasiswa dan Pengelolaan Kuliah Bersama ITS, Dr Eng Unggul Wasiwitono ST MEngSc menekankan bahwa semua Perguruan Tinggi Negeri (PTN) termasuk ITS tidak pernah meriliskan passing grade atau nilai minimal untuk lolos pada suatu prodi. Setiap prodi hanya menerima pendaftar yang memiliki nilai terbaik sejumlah kuota prodi yang dipilihnya.

“Jadi pada setiap tahunnya, nilai terendah yang diterima pada suatu prodi selalu berubah,” kata dosen Departemen Teknik Mesin ini.

Unggul juga menegaskan kembali bahwa jalur masuk ITS progam sarjana hanya ada tiga yaitu SNMPTN, SBMPTN, dan PKM. Oleh karena itu, para calon mahasiswa diharapkan untuk sangat berhati-hati bilamana terdapat oknum yang tidak bertanggung jawab menawarkan jalur yang lain.

“Pada dasarnya, seluruh informasi resmi mengenai pendaftaran mahasiswa di ITS dapat dilihat di laman smits.its.ac.id,” ungkapnya. (Siedoo) 

Apa Tanggapan Anda ?
Tags: ITS

Recent Posts

ITS Luncurkan Prodi S1 Bisnis Digital

SURABAYA, siedoo.com -  Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) meluncurkan Program Studi (Prodi) S1 Bisnis Digital. Peluncuran perdana Prodi Bisnis Digital…

23 jam ago

Fikes UNIMMA Gelar Reuni Akbar, Ketua Alumni: Mikul Dhuwur Mendem Jero

MAGELANG, siedoo.com - Reuni akbar lintas angkatan digelar Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Temanya “Eratkan Kebersamaan, Wujudkan…

2 hari ago

Guru Besar UPH Dorong Perdamaian Melalui Penelitian Sensitivitas Konflik

TANGERANG, siedoo.com - Prof. Dr. Edwin Martua Bangun Tambunan, S.I.P., M.Si., Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas…

3 hari ago

Lomba Wana Lestari 2024, UKM MENTARI UNIMMA Siap Berlaga Tingkat Nasional

MAGELANG, siedoo.com - Berdasarkan hasil penilaian administrasi oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Jawa Tengah, Unit Kegiatan Mahasiswa…

4 hari ago

TMMD Sengkuyung Tahap II di Magelang Percepat Pelaksanaan Pembangunan

MAGELANG, siedoo.com - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto mengatakan Program TMMD Sengkuyung Tahap II merupakan salah satu kegiatan terpadu yang…

5 hari ago

UNIMMA Kembali Peroleh Predikat WTP

MAGELANG, siedoo.com - Predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada Laporan Keuangan Tahun 2023 kembali diraih Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Hal…

6 hari ago