Siedoo.com -
Nasional

Tahun Depan Bakal Ada KIP untuk Mahasiswa

BANYUASIN – Kartu Indonesia Pintar (KIP) selama ini diberikan untuk siswa sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), dan sekolah menangah atas (SMA). KIP yang menjadi bagian Program Indonesia Pintar (PIP) di tahun mendatang juga bakal diberikan untuk mahasiswa yang menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

“Tahun depan akan diberikan KIP perguruan tinggi, sehingga anak-anak bisa melanjutkan hingga perguruan tinggi,” tutur Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) melansir dari kemdikbud.go.id.

Hal itu disampaikan Mendikbud saat di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan. Di daerah ini ada sekitar 2300 siswa SD dan SMP penerima KIP. Sedangkan pada jenjang pendidikan menengah terdapat sekitar 1.200 siswa penerima di Provinsi Sumatera Selatan.

“Semoga tahun depan ada penambahan jumlah penerima KIP di Banyuasin. Ini bentuk kepedulian Pemerintah untuk menjamin seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan pendidikan,” tandasnya.

Kemendikbud juga terus mendorong pemerataan layanan pendidikan, termasuk di Kabupaten Banyuasin. Hal ini ditunjukkan dengan mendukung program Banyuasin Cerdas.

Dukungan Kemendikbud tersebut diapresiasi oleh Bupati Banyuasin, Askolani. “Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kemendikbud yang telah memberikan perhatian kepada Kabupaten Banyuasin. Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir sudah lebih dari satu triliun rupiah yang diberikan ke Kabupaten Banyuasin,” ucapnya.

Dana bantuan pendidikan tersebut, kata Askolani, terdiri dari Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Bantuan Operasional Penyelenggara (BOP) PAUD, Program Indonesia Pintar (PIP), berbagai tunjangan guru, Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Bantuan Pemerintah (Bapem) Tahun ini Kabupaten Banyuasin kembali mendapatkan Dana Alokasi Khusus sebesar Rp350,6 miliar.

Menanggapi apresiasi tersebut, Mendikbud Muhadjir Effendy berharap bantuan yang telah diberikan pemerintah tersebut dapat mendorong majunya pendidikan di Kabupaten Banyuasin.

Baca Juga :  Data Medsos Mahasiswa, Langkah Kemenristekdikti Dinilai Sudah Kebablasan

“DAK dan bantuan pendidikan lainnya yang diberikan kepada Kabupaten Banyuasin merupakan bentuk kepedulian pemerintah untuk menjamin seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan pendidikan yang merata,” jelas Mendikbud.

Selanjutnya, Mendikbud memberikan apresiasi kepada para guru dan tenaga kependidikan di Kabupaten Banyuasin yang telah memberikan dedikasinya dalam mendidik para peserta didik. Khususnya, guru-guru yang mengajar di daerah yang jauh dan sulit dijangkau.

“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada guru atas dedikasinya selama ini. Semoga pendidikan di Kabupaten Banyuasin akan terus maju,” tutur Mendikbud. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?