Siedoo.com -
Inovasi Teknologi

Media Pembelajaran Produk UPI Diminati Industri

BANDUNG – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Bandung melalui program riset kolaboratifnya telah mampu menghasilkan sejumlah inovasi nyata. Inovasi yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat pengguna, khususnya di lingkungan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Peneliti LPPM UPI, Dr. Deni Darmawan, S.Pd., M.Si., MCE., bersama rekan-rekannya telah menemukan produk yang diberi nama Intergrated Communication Mobile Laboratorium Simulator (ICMLS).

ICMLS merupakan media pembelajaran dalam bentuk laboratorium secara mobile yang dapat digunakan untuk kegiatan praktikum siswa SMK jurusan Tehnik Komputer dan Jaringan (TKJ) untuk mata diklat sebagai berikut: (1) Merakit Personal Komputer; (2) Melakukan Instalasi Sistem Operasi Dasar.

Kemudian, (3) Menerapkan Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH); (4) Menerapkan Fungsi Periferal dan Instalasi PC; (5) Mendiagnosis permasalahan Pengoperasian PC dan Periferal.

Selanjutnya, (6) Melakukan Perbaikan dan/atau setting ulang Sistem PC; (7) Melakukan Perawatan PC; (8) Melakukan Instalasi Sistem Operasi GUI dan CLI; (9) Melakukan Instalasi Software; (10) Melakukan Instalasi Perangkat Jaringan Lokal (LAN);

Juga (11) Mendiagnosis Permasalahan Pengoperasian PC yang tersambung Jaringan; (12) Melakukan Perbaikan dan/atau Setting Ulang Koneksi Jaringan; (13) Melakukan Instalasi Sistem Operasi Jaringan berbasis GUI dan Text.

Berikutnya diklat (14) Melakukan Instalasi Perangkat Jaringan Berbasis Luas (WAN); (15) Membuat Desain Sistem Keamanan Jaringan; (16) Melakukan Perbaikan dan/atau setting  Ulang Koneksi Jaringan Berbasis Luas (WAN);

Serta (17) Mengadministrasi Server dalam Jaringan; (18) Merancang Bangun dan Menganalisa WAN; dan (19) Merancang Web Database untuk Konten Server.

Diminati industri

Menurut Dr. Deni Darmawan, produk hasil riset ini telah diminati oleh salah satu industri terkemuka di Indonesia yaitu PT. INTI. Di mana melalui presentasi dan audiensi antara LPPM UPI melalui Direktorat Inovasi yang telah mengundang mitra industri, meyakinkan PT INTI.

Baca Juga :  SMK 1 Boyolali Wajibkan Buka Warung Kelas

Inovasi yang dilakukan dalam menciptakan alat ini adalah adanya sistem otomasi gerak pada beberapa periferal di dalamnya. Dengan tujuan untuk efektivitas penggunaan serta untuk mencapai tujuan pembelajaran yang menyenangkan.

“Sistem otomasi ini diciptakan dengan menggunakan teknologi microcontroller/ elektronika. Seperti sistem gerak otomatis screen monitor, sistem gerak otomatis mini BTS, keyboard dan lain-lain,” jelas Deni dikutip dari laman berita.upi.edu.

Dijelaskan Deni Darmawan, riset ini bertujuan untuk mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan dalam mengembangkan inovasi ICMLS. Berupa desain pengembangan prototipe lanjutan ICMLS dan Pabrikasi ICMLS dalam skala terjangkau untuk memenuhi kebutuhan SMK di Wilayah Priangan Timur, Jawa Barat dan Indonesia. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?