Daerah

Bela Negara, Bentengi Diri dari Era Globalisasi

MAGELANG – Adanya kecenderungan degradasi moral dan rendahnya rasa kebangsaan yang terjadi kepada generasi muda akhir-akhir ini, merupakan dampak negatif pada era globalisasi yang terjadi. Hal tersebut harus menjadi perhatian segenap elemen bangsa, menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, kebangsaan dan rasa cinta tanah air yang tinggi.

“Sebab, hal ini memiliki arti yang sangat penting dan positif, sebagai filter untuk membentengi diri dalam menghadapi derasnya pengaruh era globalisasi,” kata Kepala SMA Nasima Semarang, Jawa Tengah Ilyas Johari, S.Pd, M.M saat latihan Bela Negara di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

Ilyas menyampaikan itu saat siswa – siswi SMA Nasima Semarang mengikuti latihan Bela Negara di Markas Akmil mulai 15 sampai 19 Oktober 2018. Kegiatan ini dalam rangka membentuk karakter dan jiwa korsa yang diikuti 55 orang. Mereka terdiri dari 25 wanita dan 30 laki – laki.

Pelatihan pembentukan karakter ini akan dilaksanakan dengan berbagai macam materi teori maupun praktek. Antara lain PBB, Wawasan Kebangsaan, Proxy War, Pancasila, Outbond, Survival, Motivasi, Kepemimpinan dan Pembentukan Karakter.

Program pelatihan ini memiliki misi memberikan bekal pembentukan karakter dan disiplin kepada generasi muda Indonesia agar bermartabat, berkualitas dan berwawasan kebangsaan. Yang jauh dari pengaruh negatif narkoba, perkelahian, dan tindakan menyimpang lainnya yang melawan hukum.

Kepala sekolah berharap agar para peserta didik selama mengikuti kegiatan ini dengan sungguh – sungguh dan tetap semangat.

“Sehingga, benar-benar dapat mencapai sasaran dan tujuan pelatihan pembentukan karakter yang telah diprogramkan,” jelasnya. (Siedoo)

Apa Tanggapan Anda ?

Recent Posts

Capaian Triwulan I Tahun 2024 di Kabupaten Magelang Relatif Lebih Baik

MAGELANG, siedoo.com - APBD Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2024, di luar dana BOS dan BOP yaitu sejumlah Rp. 2.846.024.678.481. Sampai…

9 jam ago

Berikut Sistem Penanganan Medis Berbasis Metaverse yang Gagasan Mahasiswa ITS

SURABAYA, siedoo.com - Tim mahasiswa dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menginovasikan sebuah sistem penanganan kesehatan personalized medicine berbasis metaverse bernama…

1 hari ago

Ikuti POPDA Eks Kedu, 160 Atlet dan Official asal Kota Magelang Dilepas

MAGELANG, siedoo.com - Wali Kota Magelang, dr. Muchamad Nur Aziz melepas 160 atlet termasuk pelatih/official Kota Magelang di Pendopo Pengabdian Kota Magelang,…

2 hari ago

Luar Biasa! ITS Naik Peringkat II Pendanaan PKM Terbanyak Nasional

SURABAYA, siedoo.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berhasil menempati posisi terbanyak kedua perguruan tinggi dengan proposal yang mendapatkan pendanaan…

3 hari ago

Dua Pelajar Indonesia Raih Emas dalam Ajang Internasional di Australia

JAKARTA, siedoo.com - Pelajar kelas 10 Sekolah Insan Cendekia Madani, Ronald Rauf Nurima, meraih prestasi gemilang dengan menyabet medali emas…

3 hari ago

17 Rektor PTN Ikuti Program Kepemimpinan di Korsel, Siapa Sajakah Mereka?

JAKARTA, siedoo.com - Pelepasan Peserta Program Peningkatan Kapasitas Kepemimpinan Perguruan Tinggi (PKKPT) untuk Rektor Tahun 2024 dilakukan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,…

4 hari ago